Jejak UFO di Sleman Bikin KASAU Penasaran

Selasa, 25 Januari 2011 – 05:45 WIB
Warga memasang garis batas polisi di tempat terjadinya fenomena crop circle di antara tanaman padi di persawahan Jogotirto, Berbah, Sleman (24/1). Sebagian pengamat meyakini fenomena ini bukan buatan manusia, kemungkinan karena ulah makhluk luar angkasa. Foto: Hermitianta/Radar Jogja

JOGJA - Kepala Staf Angkatan Udara (KASAU), Marskal TNI Imam Sufaat SIP kaget dan penasaran dengan fenomena crop circle di areal persawahan Rejosari, Jogotirto, Berbah"Saya kok baru tahu

BACA JUGA: Harus Ada UU Standarisasi Gaji Pejabat Negara

Ini menarik, nanti kalau ada waktu saya lihat ke sana," terangnya di kompleks AAU Jogjakarta Senin (24/1).

Iman tidak menolak kemungkinan pola lingkaran itu tercipta akibat tekhnologi canggih
Namun, dia terkesan kurang sepakat pola itu merupakan bekas UFO

BACA JUGA: Mendagri Minta KPK Awasi Proyek KTP

"Tidak menutup kemungkinan seperti itu
Kita harus percaya jika ada makhluk di luar sana," ungkapnya seperti dikutip Radar Jogja (grup JPNN).

Saat bertugas di Pangkalan Udara Madiun beberapa tahun lalu, dia mengaku pernah mendapat laporan adanya makhluk asing

BACA JUGA: Target RUU Tabungan Kelar 2012, Gencarkan Lobi ke DPR

Warga melaporkan ada cahaya biru dengan kekuatan tinggiNamun, cahaya biru itu tiba-tiba menghilang

"Waktu itu masih pagi ya, namun melihat kilatan cahaya aneh maka dipastikan itu juga akibat tekhnologi yang tinggiSaya sendiri sejauh ini masih belum menjangkau kekuatan serta tekhnologi makhluk di luar kitaNamun kita harus percaya jika itu ada," papar Imam.

Untuk kepastian pola crop circle tersebut, pihaknya akan menunggu perkembangan lebih lanjutJika diminta untuk terjun, maka siap melakukan penelitian dengan tekhnologi yang dimiliki AAU.(JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kada Dipenjara, Roda Pemerintahan Pincang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler