JK Terpilih Lagi Pimpin CAPDI

Kamis, 02 Desember 2010 – 05:58 WIB

PHNOM PENH - Jusuf Kalla (JK) terpilih kembali secara aklamasi memimpin Centrist Asia Pacific Democrats International (CAPDI) Asia Pasifik periode 2010-2012 dalam acara yang berlangsung di Phnom Penh, Kamboja.  Jabatan chairman CAPDI dipegang JK saat masih menjabat wakil presiden Indonesia dan ketua umum Partai Golkar

CAPDI adalah organisasi yang beranggota pemimpin negara dan mantan pemimpin negara, tokoh masyarakat, kalangan eksekutif, legislatif, dan akademisi terkemuka se-Asia Pasifik

BACA JUGA: Malaysia Tahan Militan JI Asal Indonesia

Lebih dari 20 negara bergabung.

Menurut Egy Massadiah dan Yadi Jentak, staf JK dari Phnom Penh, JK diminta seluruh peserta untuk tetap memimpin CAPDI Asia Pasifik dua tahun ke depan
"Peran Mister Kalla dalam perdamaian Aceh merupakan inspirasi bagi kami, juga langkah langkah JK di bidang kemanusiaan dan kapasitas beliau sebagai ketua Palang Merah Indonesia sungguh mengagumkan," komentar Jose de Venecia, chief executive CAPDI asal Philipina yang juga pendiri Asian Parliamentary Assembly.

Sebelum acara dimulai, JK diterima oleh Deputi Perdana Menteri Kamboja Mr SOK An di sebuah ruang khusus di kantor perdana menteri yang sekaligus tempat berlangsungnya acara.

Dalam executive council meeting tersebut juga ditetapkan pertemuan CAPDI pada Juni 2012 di Makassar, Sulsel

BACA JUGA: Hujan Salju Kacaukan Inggris

"Saya mengundang Anda ke Indonesia sekalian melihat kampung saya," kata JK yang disambut tepuk tangan hadirin.

Turut serta dalam rombongan JK, antara lain, Wakil Ketum Golkar Theo L
Sambuaga, mantan anggota DPR Yasril Ananta, mantan Sekjen Golkar Sumarsono, dan  mantan Wasekjen Golkar Iskandar Mandji.

Saat berada di Phnom Penh, JK sempat bertemu dengan Ketum PDIP Megawati di lobi Hotel Cambodiana

BACA JUGA: Siswa Sekap Kelas, Lalu Bunuh Diri

Megawati juga berada di Kamboja mengikuti acara yang samaJK yang tiba lebih awal berinisiatif menunggu Megawati di lobi hotelTidak diketahui apa yang dibicarakan dua mantan pemimpin bangsa tersebut.

Sebagai ketua umum PMI, Jusuf Kalla berkenan mengunjungi Jembatan Koch Pich (diamond island) tempat terjadinya tragedi yang menelan korban jiwa beberapa hari laluJK menyampaikan salam dukacita atas musibah yang menimpa rakyat Kamboja, yakni sekitar 300 orang tewas dalam festival air di jembatan tersebut(jpnn/c4)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Korsel Keras, Korut Melunak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler