jpnn.com, JAKARTA - Presiden Keenam Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kembali bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (27/10).
Ini kali kedua SBY dan Jokowi bertemu empat mata, setelah sebelumnya mereka juga melakukan pertemuan serupa 9 Maret lalu.
BACA JUGA: Ini Bedanya Pertumbuhan Ekonomi Era SBY dengan Jokowi
Namun yang berbeda, keduanya tidak memberikan keterangan apa pun ke media usai pertemuan tersebut.
Awak media peliputan Istana Kenegaraan hanya diperkenankan mengabadikan veranda talk antara kedua tokoh tersebut, di beranda belakang Istana Merdeka.
BACA JUGA: Anies Bisa Kalahkan Joko Widodo di Pilpres, Ini Alasannya
Setelah itu, mereka berdua kembali memasuki bagian tengah Istana Merdeka, dan tidak diketahui apa agenda yang dibicarakan Jokowi dengan SBY. (fat/jpnn)
BACA JUGA: Ketum Golkar: Presiden Menunjuk Figur yang Tepat
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bangkitkan Ekonomi, Harmonisasi Kebijakan Jadi Kunci
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam