jpnn.com - JAKARTA – Hubungan Megawati Soekarnoputri dan Gubernur DKI Joko Widodo alias Jokowi di kancah politik dan partai kian hari kian dekat. Namun, di luar itu, putri Presiden Soekarno dan mantan Wali Kota Solo itu ternyata punya banyak kesamaan. Yakni, keduanya sangat menggilai tanaman.
“Kalau di meja makan, mereka (Jokowi-Mega) sering ngomongin soal tanaman. Bu Mega itu kan hobbynya tanaman. Bahkan sampai saat ini ia tercatat sebagai pembina Kebon Raya Bogor juga. Kalau Jokowi dia sarjana kehutanan UGM, makanya otomatis pembicaraannya banyak terkait hal-hal tersebut,” ujar Ketua DPP PDI Perjuangan, Maruarar Sirait di Jakarta, Jumat (13/9).
BACA JUGA: Tuding Pemerintah Tak Serius Kelola Permuseuman
Biasanya menurut pria yang akrab disapa Ara ini, pembicaraan mengarah pada hal-hal terkait pola pemeliharaan tanaman. Selain itu, tidak jarang pembicaraan berlanjut pada jenis-jenis tanaman yang bisa bermanfaat bagi kesehatan di tengah kondisi mahalnya harga-harga obat dewasa ini.
Selain masalah tanaman, saat ngobrol keduanya juga kerap membahas masalah makanan. Namun tidak sekadar terkait selera makan semata, tapi lebih mengarah bagaimana membuat makanan dengan nilai ekonomi yang terjangkau masyarakat secara luas.
BACA JUGA: Briptu Ruslan Sempat Melawan
“Mereka juga membicarakan bagaimana membuat makanan di tengah ekonomi yang tidak mudah, tapi sehat dan tidak mahal,” katanya. (gir/jpnn)
BACA JUGA: 21 Daerah Rekrut CPNS dengan CAT
BACA ARTIKEL LAINNYA... Olah TKP Libatkan Gegana Brimob Kelapa Dua
Redaktur : Tim Redaksi