Jokowi Sampaikan Kabar Buruk, Pakai Frasa ‘Bahaya Besar Mengancam’

Rabu, 21 Juli 2021 – 09:12 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan kabar tak sedap alias kabar buruk. Pasalnya, akan ada bahaya besar mengancam keselamatan masyarakat.

Oleh karena itu,  Jokowi mengatakan tidak bisa seenaknya menghentikan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

BACA JUGA: PPKM Darurat Berbarengan dengan Tahun Ajaran Baru, Pedagang Terpuruk, BPKB Digadaikan

“Bayangkan kalau pembatasan ini dilonggarkan, kemudian kasusnya (Covid-19) naik lagi dan kemudian rumah sakit tidak mampu menampung pasien-pasien yang ada,” kata Jokowi dalam keterangannya pada Selasa (20/7).

Menurut Jokowi, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan munculnya kembali varian baru dari Covid-19. Varian baru ini bisa menyebabkan pandemi berlangsung lebih lama dari yang diperkirakan sebelumnya.

BACA JUGA: PPKM Darurat Diperpanjang, Begini Respons Senator Teras Narang

“Tiga hari yang lalu WHO menyampaikan diperkirakan akan muncul lagi varian baru. Varian baru lagi dan ini akan menyebabkan pandemi bisa lebih panjang dari yang kita perkirakan,” kata Jokowi.

Jokowi mengingatkan disiplin terhadap protokol kesehatan dan juga percepatan vaksinasi menjadi kunci utama pengendalian kasus.

BACA JUGA: Hebat, Prof Richard Claproth Temukan Ramuan yang Mampu Sembuhkan Pasien Covid-19

Eks Gubernur DKI itu juga meminta kepada seluruh kepala daerah yang didukung oleh jajaran Forkopimda agar fokus dan bertanggung jawab terhadap seluruh upaya penanganan dan pengendalian Covid-19 serta masalah ekonominya.(genpi.co/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler