Jokowi: Sekarang Perizinan Bisa Diurus dengan Cepat

Senin, 14 Januari 2019 – 22:44 WIB
Warga sedang mengurus layanan perizinan untuk berusaha. Foto: Malut Post/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi mengatakan, proses perizinan sekarang bisa diurus dengan cepat di Gedung Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan.

Jokowi pun telah memastikan pelayanan perizinan terintegrasi (online single submission) yang ada di BKPM sejak awal Januari ini, telah beroperasi dengan baik.

BACA JUGA: Investasi CFLD Rentan Macet, BKPM Harus Bertanggung Jawab

"Saya ingin memastikan bahwa sistem ini berjalan dengan baik dan memberikan pelayanan yang cepat untuk perizinan-perizinan dengan sistem yang disederhanakan, online," kata Jokowi usai meninjau pelayanan tersebut, Senin (14/01).

Bahkan di lokasi itu, selain melihat langsung proses perizinan yang sedang berlangsung, suami Iriana juga sempat menemui sejumlah investor dan masyarakat yang datang untuk mengurus perizinan.

BACA JUGA: BKPM Harus Waspadai Masalah Keuangan CLFD

"Tadi saya bertanya ke beberapa investor dan masyarakat yang datang mengurus perizinan. Kalau saya lihat cepat (prosesnya). Jadi dua jam bisa mengurus izin-izin permulaan. Itu langsung bisa jadi," tambahnya.

Sistem pelayanan perizinan terintegrasi ini masih akan terus disempurnakan. Ke depannya, pemerintah pusat dan daerah akan saling terhubung dengan adanya sistem ini sehingga dapat memberikan pelayanan perizinan yang semakin cepat.

BACA JUGA: Perizinan Cepat Demi Akselerasi Ekspor Komoditas Pertanian

Mantan gubernur DKI Jakarta itu juga berencana mengumpulkan para gubernur, bupati, dan wali kota untuk mengintegrasikan sistem ini hingga ke daerah-daerah.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Presiden Beri Solusi Ampuh Cegah Suap di Sektor Perizinan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler