Jokowi Siap Dipanggil Mabes Polri

Kamis, 07 Agustus 2014 – 18:36 WIB

jpnn.com - JAKARTA – Presiden RI terpilih Joko Widodo dipastikan akan hadir jika dipanggil Bareskrim Polri untuk diperiksa sebagai saksi kasus dugaan pencemaran nama baik dan fitnah lewat Tabloid Obor Rakyat. 

Pengacara Jokowi, Teguh Samudra, memastikan Jokowi akan hadir meskipun nanti Mahkamah Konstitusi mengesahkan kemenangan bekas Wali Kota Solo, itu sebagai Presiden RI. Saat ini, proses pilpres memasuki tahap persidangan gugatan sengketa di MK, berdasarkan gugatan yang diajukan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. 

BACA JUGA: Jokowi Ajukan Saksi Ahli

“Tidak ada masalah mau jadi presiden atau apa, (Jokowi) tetap patuh dengan hukum dan akan tetap hadir ke Mabes Polri,” kata Teguh, di Bareskrim Polri, Kamis (7/8). 

Menurutnya, saat ini belum ada panggilan resmi kepada Jokowi untuk menjalani pemeriksaan. Selain itu, Jokowi juga tengah fokus menghadapi persidangan di MK. Sebab, Jokowi menganggap persoalan di MK itu lebih penting karena menyangkut kepentingan bangsa dan negara. “Ya, jadi kalau ditanyakan itu masalah MK adalah masalah publik dan Obor masalah pribadi. Jokowi lebih mengutamakan kepentingan publik daripada kepentingan pribadi,” ungkap Teguh.

BACA JUGA: Pastikan Tim Transisi tak Otomatis Masuk Kabinet

Ia mengatakan, pertemuannya dengan penyidik Bareskrim hari ini, tidak membicarakan soal penentuan lokasi dan waktu yang tepat pemeriksaan untuk Jokowi. “Kita belum bicara teknis, baru soal waktu saja. Nanti begitu ada waktu longgar, dan kita lihat proses di MK.  Bisa jadi (setelah 22 Agustus). Insyaallah kalau sebelumnya bisa lebih bagus,” ucapnya. 

Pada bagian lain, Teguh menjawab diplomatis saat dikonfirmasi apakah benar pihak Polri sudah melayangkan draft pertanyaan pada bulan Ramadan lalu, supaya dijawab Jokowi, sehingga tidak perlu hadir tatap muka untuk diperiksa sebagai saksi.

BACA JUGA: Anas Ngeluh Lebaran Tanpa Keluarga

Menurutnya, kalau pun ada, itu tidak cukup. Sebab, kata dia, Jokowi ingin persamaan di depan hukum seperti langsung memenuhi panggilan pemeriksaan. “Tetap sesuai prosedur, kita-kita ini datang seperti ini,” katanya. “Saya belum tahu berapa pertanyaan, seperti apa draftnya. Nanti saya cek,” jawabnya saat ditanya apakah pengacara Jokowi sudah memegang draft tersebut. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kawal Transisi Pemerintahan, Tim Jokowi Libatkan Aktivis Sosmed


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler