Kahar: Yang Tunjuk Saya Airlangga, Bukan Novanto

Rabu, 24 Januari 2018 – 15:35 WIB
Kahar Muzakir. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi III DPR Kahar Muzakir yang baru dilantik Ketua DPR Bambang Soesatyo menepis anggapan sebagai loyalis mantan Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto.

Kahar menegaskan, duduknya dirinya sebagai ketua komisi hukum bukan karena ditunjuk Setya Novanto.

BACA JUGA: Airlangga Sebaiknya Tarik Agun ke Kepengurusan Golkar

"Yang menunjuk saya itu bukan Pak Nov, ketumnya sekarang Bapak Airlangga. Pak Nov sudah tidak jadi ketum," kata Kahar di ruang Komisi III DPR, Rabu (24/1) usai dilantik.

Kahar memastikan tidak membawa misi apa pun, termasuk mengamankan kasus ketika duduk sebagai pimpinan komisi.

BACA JUGA: Kahar Pimpin Komisi III, Bamsoet: Semua Loyalis Airlangga

Kahar mengaku malah belum melihat akses apa pun dalam mengamankan kasus.

"Saya tidak bisa membayangkan bisa mengamankan kasus. Bagaimana caranya?" ujar dia.

BACA JUGA: Said: Jokowi Harus Siap dengan Tudingan Tidak Konsisten

Yang jelas, Kahar akan menjalankan tugas sesuai aturan yang berlaku di negara hukum.

Apalagi, komisinya membidangi hukum, tentu akan menghormati segala aturan yang berlaku.

Hal itu sebagaimana pesan Airlangga. "Kami kan Komisi III penegak hukum," ungkapnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... JK Sebut Pemilu 2019 Bakal Paling Rumit Sedunia


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler