KAI Pastikan KRL Penabrak Truk Kondisi Laik

Penyebab Kecelaan Diinvestigasi

Senin, 09 Desember 2013 – 19:34 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Penyebab kecelakaan antara kereta rel listrik 1131 jurusan Serpong-Tanah Abang dan mobil pengangkut bahan bakar minyak (BBM) milik Pertamina masih diselidiki. Namun, kereta commuter line yang naas itu dipastikan dalam kondisi laik.

"Kita masih menunggu hasil penyelidikan. Yang pasti untuk KRL sedang berjalan dalam kondisi normal namun penyebab lainnya kita belum tahu," kata Humas PT Kereta Api Indonesia Comuter Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunisa kepada wartawan di RS Dr Suyoto, Bintaro, Jakarta, Senin (9/12).

BACA JUGA: Klaim Kondisi Kereta Normal

Muncul dugaan bahwa kecelakaan terjadi akibat palang pintu rel terlambat ditutup. Soal dugaan tersebut, Eva menilai bahwa keterlambatan menutup palang pintu juga ada pemicunya.

Menurutnya, hal itu bisa saja dipicu oleh kendaraan yang menyerobot masuk. Bisa jadi disebabkan oleh tak berfungsinya alat pengoperasian palang pintu.

BACA JUGA: Dahlan Akan Ngotot Bangun Underpass di Perlintasan KA

"Keterlambatan palang pintu juga banyak penyebabnya. Bisa truk mogok di tengah, apakah truk menyerobot palang pintu rel, ataukah palang pintu nggak bisa tertutup karena truknya nyerobot, atau palang pintu nggak berfungsi, kita kan nggak tahu," ujarnya.

Sementara itu untuk biaya pengobatan bagi korban luka, PT KCJ akan menanggung penuh. Sedangkan uang santunan bagi korban jiwa akan disesuaikan dengan mekanisme yang berlaku.

BACA JUGA: Rosa, Nenek Berjiwa Muda itu Tewas Terpanggang

"Untuk asuransi korban luka Rp 10 juta dari Jasa Raharja, selebihnya ditanggung KCJ. Santunannya dari asuransi dan ada ketentuan yang sama," tandas Eva. (dil/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... PT KAI Salahkan Supir Truk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler