Kalahkan Tira Persikabo 4-2 Persija Lolos ke Perempat Final Piala Indonesia

Kamis, 21 Februari 2019 – 18:14 WIB
Pelatih Persija Ivan Kolev (dua dari kanan) dalam jumpa pers usai laga. FOTO: amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta menang 2-0 ayas Tira Persikabo dalam leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (21/2) petang. Hasil ini membuat mereka lolos ke perempat final.

Dua gol Persija dalam laga ini dihasilkan oleh Fitra Ridwan menit ke-2 dan Ryuji Utomo (73').

BACA JUGA: Lawan Sriwijaya FC, MU Cuma Butuh Seri untuk Melaju ke Babak 8 Besar

Dengan kemenangan ini, Persija unggul agregat 4-2 karena di leg pertama di Stadion Pakansari, Bogor, kedua tim main imbang 2-2.

Secara permainan, Persija memang terlihat sangat dominan. Meski tak memiliki striker murni seperti Bambang Pamungkas dan Marko Simic, kekompakan tim cukup terlihat.

BACA JUGA: Kapten Arema FC Berharap Aremania-Bobotoh dan Viking Bisa Berdamai

Ditambah lagi, pemain-pemain belakang juga tak jarang melakukan overlaping untuk mengacaukan pertahanan Tira Persikabo.

Hasilnya, gol pertama lahir dari skema bola mati. Pemain lini kedua muncul untuk menyambar bola, Fitra Ridwan yang notabene gelandang.

BACA JUGA: Arema FC Lolos Ujian Tekanan di Bandung

Kemudian, gol kedua lahir dari skema umpan lob dari Ismed Sofyan yang disundul sempurna oleh Ryuji Utomo. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nyaris Malu, Bhayangkara FC Ditahan Imbang PSIS Semarang 1-1


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler