Kalla Bawa Gerbongnya ke PMI

Rabu, 13 Januari 2010 – 03:19 WIB
Ketua Umum PMI Jusuf Kalla dan mantan Ketua Umum Mari'e Muhammad. Foto: Ukon Furkon Sukanda/Indopos.
JAKARTA - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), Selasa (12/1) kemarin secara resmi menjabat sebagai Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) untuk periode 2009-2014Dalam kepengurusan PMI kali ini, Kalla akan ditemani oleh sejumlah orang yang dekat dengan dirinya, baik di kabinet maupun di Golkar.

Mendampingi JK sebagai Wakil Ketua Umum PMI adalah mantan Menteri Sosial Bachtiar Chamsyah

BACA JUGA: Tokoh OPM Kembali ke Tanah Air

Sementara, Sekjen PMI dipegang oleh mantan Kepala Bakornas PBP, Budi Atmadi Adiputro.

"Pak Bachtiar berpengalaman sebagai mantan Menteri Sosial
Sedangkan Budi sudah bekerjasama dengan saya di Bakornas Penanggulangan Bencana dan Pengungsi," tutur Kalla, seusai pelantikan Pengurus Pusat PMI di Jakarta, Selasa (12/1).

Orang dekat JK lainnya yang juga masuk dalam kepengurusan PMI, adalah mantan Wakil KSAD Letjen TNI (Purn) Soemarsono

BACA JUGA: Penjaga Perbatasan Dapat Tunjangan Khusus

"Beliau masuk kepengurusan bukan karena mantan Sekjen Golkar
Tapi, sebagai mantan Wakil KSAD, beliau berpengalaman (dalam) menangani bencana," ujar Kalla pula.

Dirjen Pelayanan Medis Departemen Kesehatan, Farid Wajdi Husein, yang dekat dengan Kalla dalam negosiasi perdamaian damai Aceh di Helsinki, menjabat sebagai Kepala Unit Pelayanan Transfusi Darah Pusat PMI

BACA JUGA: Tahun Ini, Ancaman Konflik Perbatasan Masih Ada

Selain Farid, ada pula sejumlah nama besar lain, seperti Rachmat Gobel, Suryani Sidik Motik, Biantoro Wanandi, Ritola Tasmaya, Lily Kasoem, serta Muhammad MuasSementara, dalam 'kabinet' Kalla ini, mantan Ketua Umum PMI Mar'ie Muhammad, duduk di Dewan Kepengurusan bersama dengan mantan Menko Kesra Haryono Suyono(noe)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kamal: Siap Dipenjara Asal Boediono Dipenjara


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler