Kapal Pengangkut 1 Ton Sabu-sabu Ternyata Jadi Target 4 Negara

Kamis, 20 Juli 2017 – 12:02 WIB
Anggota Brimob menggiring lima tersangka ABK Kapal Wonderlust penyelundup 1 ton sabu kedalam perahu karet di Dermaga Bea dan Cukai, Tanjunguncang, Batuaji, Batam saat ekspos, Senin (17/7). F. Dalil Harahap/Batam Pos/jpg

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan Sry Mulyani mengungkapkan kapal pengangkut satu ton sabu-sabu ternyata diincar oleh empat negara.

Kapal yang bernama Wanderlust itu memang ditandai sebagai pengangkut narkoba jaringan internasional.

BACA JUGA: DPR Beri Lampu Hijau, Rupiah Bisa Disederhanakan

"Kapal Wanderlust telah jadi target operasi di empat negara dan akhirnya tertangkap di perairan Indonesia," kata Sri dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (20/7).

Sri menjelaskan, pihaknya memburu Kapal Wanderlust pascamenurunkan sabu-sabu satu ton di perairan Anyer, Banten, Kamis (13/7) lalu.
Pencarian dilakukan bersama dengan sejumlah pihak terkait.

BACA JUGA: Pemerintah Akui Sulit Turunkan Kemiskinan

"Bea Cukai menurunkan dua kapal untuk menindaklanjuti. Kami kerja sama dengan Polair dan TNI AL," kata Sri.

Setelah pencarian beberapa hari, akhirnya operasi penyisiran membuahkan hasil pada Sabtu (16/7).

BACA JUGA: Perppu Pajak Rawan Gugatan, Ini Saran Misbakhun untuk Menteri Keuangan

Bea Cukai mengamankan kapal tersebut di Tanjung Berakit, Pulau Bintan, Kepulauan Riau.

"Awalnya mereka di perairan Babel. Kemudian Kapal Wanderlust tertangkap radar kapal Bea Cukai di laut Tanjung Berakit. Kemudian kapal itu kami cek dan amankan di gudang tangkapan Bea Cukai Batam," jelas Sri.

Menanggapi kejadian ini, Sri meminta bantuan semua pihak untuk menggagalkan peredaran narkoba.

Termasuk nelayan yang dianggap ampuh memberi informasi peredaran narkoba di jalur laut.

"Saya juga mengimbau kepada seluruh nelayan jika melihat ada kegiatan mencurigakan untuk bisa menyampaikan ke aparat, apakah Bea Cukai, BNN, TNI, dan Polri," tandas dia. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Metro Boyong Lima ABK Pengangkut Sabu-sabu 1 Ton


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler