Kapan Pendaftaran CPNS 2021 dan PPPK? Eh, Ada Kebijakan Baru dari BKN

Jumat, 04 Juni 2021 – 10:44 WIB
Jadi, kapan pendaftaran CPNS 2021 dan PPPK 2021 dibuka?. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Di saat para calon pelamar seleksi ASN menunggu jadwal pendaftaran CPNS 2021 dan PPPK, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menghadirkan program terbaru terkait pelaksanaan tes.

Di mana, seleksi CPNS dan PPPK 2021 akan berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Ada Daerah Tunda Rekrutmen CPNS dan PPPK 2021, Bu Titi Gusar

Program terbaru BKN ini dalam rangka pengembangan layanan seleksi aparatur sipil negara (ASN) baik PNS maupun PPPK dengan metode Computer Assisted Test (CAT) BKN.

Menurut Plt Karo Humas BKN Paryono, dengan menghadirkan program sertifikat seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan CAT BKN atau disingkat dengan Sertifi-CAT. 

BACA JUGA: Ada Surat Penting dari BKN soal Pendaftaran CPNS 2021, Calon Pelamar Jangan Kecewa ya

"Untuk kali pertama, BKN akan menyediakan sertifikat hasil SKD kepada peserta seleksi CPNS dan PPPK. Pemberian sertifikat ini dimaksudkan sebagai pengakuan atas nilai SKD yang diperoleh peserta," terang Paryono di Jakarta, Kamis (3/6).

Penerapan program Sertifi-CAT, lanjutnya, akan dimulai pada pelaksanaan CPNS baik jalur umum maupun sekolah kedinasan dan selaku PPPK 2021.

BACA JUGA: Bu Nur: Rekrutmen PPPK Membunuh Honorer Secara Perlahan

Masing-masing peserta yang selesai mengikuti SKD dapat mengunduh sertifikat melalui https://sertificat.bkn.go.id.

Adapun cara mengunduhnya adalah:

1. Menginput nomor induk kependudukan (NIK).

2. Menginput nomor peserta.

3. Klik tombol unduh. 

Selain itu kata Paryono, untuk mengecek keaslian sertifikat, peserta bisa mengunduh aplikasi Validator Sertificat BKN pada Google Playstore dengan cara scan QR code yang terdapat pada sertifikat.

"Jadi setiap peserta tes sekolah kedinasan, CPNS jalur umum, dan PPPK tahun ini mengantongi sertifikat SKD. Ini berlaku semua, baik yang lulus passing grade maupun tidak," tandasnya.

Mengenai kapan pendaftaran CPNS dan PPPK 2021, Paryono menyatakan masih dalam tahap pembahasan. Mengingat revisi usulan kebutuhan formasi masih berjalan. (esy/jpnn)

 

 

 

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler