Kapolri Diminta Menindak Tegas Oknum Perwira Tinggi yang Terlibat Kasus Pemerasan

Selasa, 14 Maret 2023 – 16:09 WIB
Kapolri diminta menindak tegas oknum perwira tinggi Polri yang diduga terlibat pemerasan. Ilustasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Seorang perwira tinggi Polri berpangkat jenderal bintang dua diduga ikut terseret dalam pemerasan di kasus penipuan jam tangan Richard Mille.

Heroe Waskito selaku kuasa hukum korban pemerasan, Tony Sutrisno memohon agar Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan tindakan tegas kepada perwira tinggi yang kini menjadi kapolda itu

BACA JUGA: Pemilu di Depan Mata, Kapolri Kumpulkan Perwira Penting Brimob, Ini Pesannya

"Dia (perwira tinggi) berkomplot dengan pelaku pemerasan, Kombes RI," kata Heroe Waskito dalam keterangan kepada wartawan, Selasa (14/3).

Heroe mengungkapkan setelah diperas sebesar Rp 3,6 Miliar, Tony Sutrisno diharuskan memberi 19.000 Dolar Singapura kepada jenderal Polri itu agar kasusnya selesai.

BACA JUGA: Anggota Komisi IX DPR Minta Kapolri dan Jajaran Proaktif Hentikan Tawuran Pelajar

Namun, kasus penipuan dan penggelapan yang dilakukan butik Richard Mille Jakarta malah dihentikan tanpa alasan yang jelas.

"Klien saya sudah diperas kasusnya malah tidak dilinjutkan, dihentikan begitu saja. Kami tidak mau citra hukum rusak hanya karena segelintir oknum," katanya.

BACA JUGA: Polda Metro Jaya Sebut Tak Ada Bukti Bripka Madih Mengalami Pemerasan

Sebelumnya, Ketua Indonesia Police Watch (IPW) juga mendesak Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot perwira tinggi itu.

Oknum jenderal tersebut dinilai tidak profesional dan menyalahgunakan wewenang.

"Itu juga tersisa kasus terkait dengan SP3 kasus Richard Mille. Kemudian cara berpakaiannya yang mewah," kata Sugeng dalam acara diskusi yang diselenggarakan Kopi Party bertema ‘Mengungkap Perselingkuhan Geng Tambang di Polisi dengan Oligarki Tambang’, di Jakarta Selatan, pada 2022 silam. (mcr8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 6 Oknum LSM Diduga Terlibat Kasus Pemerasan, Kombes Iqbal Bilang Begini


Redaktur : Elfany Kurniawan
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler