Karena Pilih Pesta daripada Turnamen

Rabu, 28 Januari 2009 – 08:42 WIB
MENJELANG Australia Terbuka, WTA maupun ATP sudah menggelar beberapa turnamen di Negeri Kanguru ituTujuannya jelas supaya para petenis memanfaatkan sebagai persiapan menuju perhelatan besar grand slam yang diadakan pertengahan bulan

BACA JUGA: Cuaca Panas Tumbangkan Juara Bertahan



Tak heran, Brisbane Open, Sydney Open, bahkan Piala Hopman disesaki petenis-petenis unggulan
Mereka harus menyesuaikan diri dengan suhu di Australia yang terkenal sangat panas pada Januari

BACA JUGA: Chris John Bawa Sparing Partner

Unggulan kedua tunggal wanita Serena Williams, misalnya
Dia melakukan pemanasan di turnamen Medibank International, Sydney

BACA JUGA: Lima Puluh Tim Berlaga di Makassar



Namun, persiapan khusus menghadapi panas itu tidak dilakukan unggulan kedua Novak DjokovicSaat petenis-petenis yang potensial menjadi lawannya di Australia Terbuka sibuk mengikuti turnamen awal tahun, dia malah menghadiri pesta malam tahun baru di Beograd.

Alasan yang dikemukakan pria 21 tahun itu pun sangat tidak profesionalDia memutuskan ikut pesta di ibu kota Serbia tersebut hanya karena jarang melakukannya"Sejak terjun ke tenis profesional, saya tak pernah lagi merayakan tahun baru di rumahSetelah sekian lama, saya ingin merasakan suasana pesta pergantian tahun di Beograd," akunya seperti dilansir Reuters.

Benar saja, ketika akhirnya datang di Australia untuk mengikuti Brisbane Open, dia langsung tersingkir oleh petenis Latvia Ernests Gulbis pada babak pertamaSebab, dia memilih main golf sepanjang siang ketimbang latihanDjokovic masih beruntung karena mendapatkan wildcard ke Sydney International sehingga dia bisa terjun di turnamen tersebut(na/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kostum Qun Li She Bebas Cekal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler