Kasihan, Elang Jawa Milik Aa Gatot Diduga Stres

Senin, 29 Agustus 2016 – 21:53 WIB
Aa Gatot. Foto dok Jawa Pos/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Polisi Kehutanan Balai Konservasi Sumber Daya Alam, Teguh Prayitno menilai Elang Jawa yang disita dari rumah Gatot Brajamusti‎ mengalami stres.

"‎Saat ini sehat, tapi belum mau makan. Ini kemungkinan stres.‎ Secepatnya mau diperiksa sama dokter hewan biar tidak stres," kata Teguh di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (29/8).

BACA JUGA: Tak Hanya Terancam Karena Narkoba, Aa Gatot juga Punya 2 Hewan Terlarang

Teguh menerangkan, ‎pihaknya akan mengambil alih Harimau Sumatera dan Elang Jawa dari polisi. Untuk Elang Jawa akan dibawa ke Pusat Penampungan Satwa di Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat.

‎"Itu tempat khusus untuk perawatan. Dokter hewan serta perawatnya juga ada. Jadi kami berusaha untuk menyelamatkan," jelas dia.

BACA JUGA: Dalang 14 Tahanan Kabur Ditangkap, Melawan, Dor! Begini Jadinya

Menurut Teguh, jika kesehatan elang sudah membaik, maka akan dilepaskan ke habitatnya.‎ (Mg4/jpnn)

 

BACA JUGA: Dua Pemuda Dicokok Polisi Saat Transaksi Motor Curian

BACA ARTIKEL LAINNYA... Selain Alat Penghisap Narkoba, Polisi Temukan Alat Bantu Sex di Rumah Aa Gatot


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler