Kasus Besar Tuntas Awal Tahun

Janji Kapolri Baru

Rabu, 03 November 2010 – 06:18 WIB

JAKARTA --Janji manis kembali disampaikan jajaran Polri di bawah kepemimpinan Kapolri baru Komjen Timur PradopoSejumlah kasus besar ditarget selesai pada dua bulan mendatanag atau awal Januari 2011

BACA JUGA: Saling Lempar Otak Percaloan CPNS

Misalnya, kasus sindikasi pajak Gayus Tambunan yang melebar ke oknum jaksa dan kasus korupsi Bank Century.

"Prioritas seratus hari pertama bapak Kapolri adalah pengungkapan dan penyelesaian kasus-kasus menonjol dan meningkatkan pemberantasan penyakit masyarakat," ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Ketut Untung Yoga kemarin


Dijelaskannya, kasus-kasus besar yang menjadi sorotan publik antara lain kasus Gayus, Bank Century, kekerasan terhadap aktivis ICW dan lainnya

BACA JUGA: CPNS jadi Idaman, Calo Berkeliaran

Sedangkan sejumlah kasus lain yang dikategorikan menonjol sedang didata oleh bareskrim Polri
"Sebagian juga didata di Polda-Polda," katanya

BACA JUGA: Rapor Menteri, Sukses Diberi Warna Biru

Yoga menegaskan, kasus-kasus yang menjadi sorotan publik bisa dituntaskan paling lambat Januari 2011.

Kapolri Komjen Timur Pradopo juga sudah memberikan taklimat (briefing) pada seluruh Kapolda di Indonesia melalui teleconference dari situation room Mabes PolriUntuk prioritas kedua dengan kerangka waktu Februari hingga Desember 2011, Timur menargetkan empat program yakni penguatan kemampuan Densus 88, pembenahan reserse dan kriminal, implementasi struktur organisasi baru dan membangun kerjasama dalam rangka penegakan hukum dan HAMTahap ketiga, Polri menargetkan perubahan budaya dan memacu perubahan mindset dan kultur Polri

Yoga menambahkan, Kapolri juga akan menyiapkan pengamanan Pemilu 2014?Termasuk membangun dan mengembangkan sistem informasi terpadu serta persiapan pengamanan pemilu 2014,?tegasnya.(rdl/kum)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tes CPNS Paling Cepat Pekan Ketiga November


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler