Kasus Vina, Iptu Rudiana Ayah Eky Sudah Diperiksa Polda Jabar

Jumat, 14 Juni 2024 – 17:00 WIB
Pegi Setiawan alias Perong, tersangka kasus pembunuhan Vina Cirebon. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Penanganan kasus pembunuhan Vina dan kekasihnya Rizky alias Eky di Cirebon masih terus dilakukan penyidik Polda Jabar.

Seorang perwira polisi sekaligus ayah korban Eky, Iptu Rudiana juga turut diperiksa penyidik ditreskrimum.

BACA JUGA: Dibela 22 Pengacara, Tersangka Kasus Vina Cirebon Ajukan Gugatan Praperadilan

Eky merupakan korban pembunuhan sadis yang dilakukan segerombolan geng motor di Jembatan Kepongpongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

"Ayah Eky tentu sebagai pelapor yang melaporkan kejadian ini sudah diperiksa oleh penyidik Polda Jabar," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Jules Abraham Abast di Kota Bandung, Jumat (14/6).

BACA JUGA: Pembunuh Pensiunan BUMN di Pekanbaru Ditangkap di Banyuwangi

Selain memeriksa ayah Eky, polisi juga telah melakukan pemeriksaan lanjutan atau tambahan terhadap tersangka Pegi Setiawan alias Perong.

Dalam pemeriksaan tambahan, polisi mengamankan akun media sosial Facebook milik tersangka Pegi Setiawan, sebagai barang bukti.

BACA JUGA: Begini Nasib Letda R yang Pakai Uang TNI AD Rp 876 Juta untuk Judi Online

"PS mengakui kalau akun Facebook tersebut adalah miliknya, artinya akun Facebook tersebut hanya bisa diakses oleh yang bersangkutan karena hanya dia sendiri yang memiliki password," tutur Jules.

Dia menjelaskan akun media sosial Pegi itu menjadi salah satu alat bukti yang didapatkan oleh penyidik.

"Untuk proses penyidikan selanjutnya," ujar perwira menengah Polri itu.

Menurutnya, saat ini penyidik tengah memproses pemberkasan untuk segera diserahkan ke pihak Kejaksaan guna proses hukum lebih lanjut.

"Sampai saat ini penyidik sedang mempersiapkan untuk penyerahan berkas perkara ke jaksa penuntut umum, jadi, ke pihak Kejaksaan," kata Jules. (mcr27/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : M. Fathra Nazrul Islam, Nur Fidhiah Sabrina

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler