Kecuali PPP Bubar, Ogah Loncat ke Partai Lain

Senin, 16 Januari 2017 – 00:43 WIB
Ketua DPW PPP Kalimantan Barat H Sutarmidji. Foto: Rakyat Kalbar/dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Ketua DPW PPP Kalimantan Barat H Sutarmidji mengimbau para kader partai kubu Romahurmuziy untuk segera bergabung ke gerbong Ketua Umum Djan Faridz.

Sementara, bagi para kader yang sudah berada di kubu Djan Faridz, agar dapat lebih memperkuat barisan, demi kepentingan yang lebih besar ke depan.

BACA JUGA: PPP Kubu Djan Faridz: Masih Ada Waktu untuk Bertaubat

"Kita harus membela beliau-beliau yang sudah memperjuangkan ini (memenangkan konflik internal). Dan harusnya kita lebih militan lagi. Kalau soal ramai, ramai kita," klaim Sutarmidji.

Sejak awal, bahkan setelah terjadi perpecahan di tubuh PPP, Sutarmidji mengaku sudah ada beberapa partai yang melamarnya untuk menjadi ketua.

BACA JUGA: Politikus PPP Juga Bersuara Keras Soal Pidato Bu Mega

Namun dia menegaskan tidak akan lompat ke partai lain sebelum perahu PPP benar-benar tenggelam.

"Biar mau bagaimanapun, saya akan tetap di PPP, saya bilang kecuali PPP ini bubar," tegasnya. (fik)

BACA JUGA: Nah Lho! Ketua Fraksi PPP Menyebrang ke Anies-Sandi

BACA ARTIKEL LAINNYA... PPP Ingin UU MD3 Dirombak Total


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PPP   Romahurmuziy  

Terpopuler