Kemendikbudristek: Perguruan Tinggi Sudah Bersiap Melaksanakan PTM

Selasa, 04 Januari 2022 – 17:38 WIB
Plt Dirjen Dikti Kemendikbudristek Nizam. Foto: Tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nizam mengatakan perguruan tinggi sudah bersiap melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) secara terbatas.  

"Saat ini, teman-teman perguruan tinggi sedang bersiap untuk menyiapkan PTM terbatas. Contohnya, teman-teman di Surabaya dan juga Padang sudah bersiap-siap sejak semester kemarin," kata Nizam di Jakarta, Selasa (4/1). 

BACA JUGA: Pejabat Kemendikbudristek Sebut Keberhasilan PTM Terbatas Ada Pada Guru

Menurut dia, sejumlah perguruan tinggi sudah mulai melaksanakan PTM terbatas. Nizam menyebut PTM terbatas itu dilakukan antara lain di fakultas kedokteran, dan fakultas teknik. 

Menurutnya, hingga saat ini tidak ada klaster penularan Covid-19 di perguruan tinggi yang melaksanakan perkuliahan secara tatap muka.

BACA JUGA: KPAI Soroti Klaster Sekolah Jelang Pelaksanaan PTM 100 Persen

"Sejauh ini belum ada klaster baru, kuncinya harus disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan," kata Nizam.

Menurut dia, perguruan tinggi bisa melaksanakan PTM secara bertahap sesuai dengan ketersediaan sarana dan prasarana pendukung di lingkungan kampus.

BACA JUGA: Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Penting Hadir dengan Konsep Siber

Di samping itu, dia mengatakan bahwa pandemi COVID-19 telah mendekatkan dosen dan mahasiswa dengan teknologi serta mendorong kampus menghadirkan berbagai inovasi.

"Kami mengupayakan betul agar banyak perguruan tinggi yang masih kurang optimal pada masa pandemi bisa melakukan akselerasi," kata Nizam. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler