jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memperluas cakupan pelayanan telemedisin untuk pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri (isoman).
Saat ini, perluasan layanan telemedisin sudah mencakup wilayah di luar Jawa dan Bali.
BACA JUGA: Catat! Ini Cara Mengakses Telemedisin untuk Pasien Covid-19
Adapun daerah yang sudah bisa mengakses layanan telemedisin di luar Jawa-Bali ialah Medan, Palembang, Balikpapan, Banjarmasin, Manado, dan Makassar.
Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan Setiaji mengatakan Kemenkes terus berupaya mempercepat layanan telemedisin.
BACA JUGA: Hipertensi Jadi Komorbid bagi Pasien Covid-19, Pakar Imbau Lakukan Deteksi Dini
"Kami juga menambahkan fitur lain dilayanan telemedisin untuk mengcover pasien yang melakukan tes lab antigen dengan hasil positif," kata Setiaji dalam keterangannya, Sabtu (19/2).
Pasien tanpa gejala (OTG) dan gejala ringan yang dilayani fasilitas telemedisin sampai 14 Februari 2022 telah mencapai 158.075 untuk wilayah Jawa dan Bali.
BACA JUGA: Pasien Sakit Mata Diberi Obat Telinga, Nakes di Padang Terancam Masuk Penjara
Adapun jumlah pasien Covid-19 sudah mendapatkan layanna konsultasi dan resep elektronik sebanyak 136.028 jiwa.
Kemudian, 129.100 resep obat telah dikirimkan ke rumah pasien, dan 85 persen di antaranya menerima obat H+1 sejak dipesan.
Sejak Rabu (16/2), layanan telemedisin tidak hanya diakses oleh pasien dengan hasil pemeriksaan PCR positif, tetapi bisa juga diakses oleh pasien dengan hasil positif pada pemeriksaan Antigen. (mcr9/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Dea Hardianingsih