jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Hukum dan HAM (Kemnekumham) meminta masyarakat mewaspadai penipuan bermodus penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkuham Andap Budhi Revianto menyatakan pihaknya belum menyampaikan informasi apa pun tentang proses seleksi CPNS untuk kementerian pimpinan Yasonna H Laoly itu.
BACA JUGA: Formasi CPNS dan PPPK 2021, Jumlahnya Beda Jauh
Andap mengakui Kemenkumham bakal menyelenggarakan penerimaan CPNS. Namun, belum ada pengumuman resmi soal itu.
“Kami belum sekali pun secara resmi menyampaikan informasi terkait hal tersebut kepada publik,” kata Andap di Jakarta, Minggu (23/5).
BACA JUGA: IPW Soroti Jabatan Sekjen Kemenkumham yang Diisi Komjen Andap
Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1988 itu juga merespons peredaran pamflet dan info grafis tentang penerimaan CPNS yang mengatasnamakan Kemenkumham. Memang, pejabat eselon I Kemenkumham itu tak menyalahkan informasi yang beredar.
Menurut Andap, informasi yang beredar itu tidak disebarkan oleh akun resmi Kemenkumham. Selain itu, Kemenkumham juga belum mengumumkannya secara resmi.
BACA JUGA: Jumlah Formasi PPPK Guru Lebih Banyak Dibanding CPNS
Namun demikian, Andap tetap meminta masyarakat berhati-hati karena bisa saja ada yang memanfaatkan hal itu untuk penipuan.
“Saya meminta masyarakat berhati-hati, jangan tertipu oleh oknum yang memanfaatkan momen ini,” ujar Andap.
Andap menegaskan informasi penerimaan CPNS Kemenkumham akan disampaikan secara resmi melalui laman cpns.kemenkumham.go.id. Selain itu, pengumuman itu juga akan disampaikan melalui akun-akun resmi Kemenkumham di Instagram, yakni @cpns.kumham dan @kemenkumhamri.
“Informasi penerimaan CPNS Kemenkumham kami keluarkan melalui akun-akun resmi tersebut pada 30 Mei 2021,” ucap Andap.
Menurut Andap, banyak akun palsu yang dibuat menyerupai akun resmi kemenkumham. Misalnya, di Instagram ada akun @cpns_kumham, @cpnskumham, @info.cpnskumham.
Andap menegaskan ketiga akun tersebut palsu. Oleh karena itu, dia mengingatkan masyarakat berhati-hati terhadap berbagai modus penipuan yang mengatasnamakan penerimaan CPNS Kemenkumham.(cr3/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tok! Kemenkumham Tak Akui Kepengurusan Demokrat Kubu Moeldoko
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama