Keras, Azis Kecam Masuknya 153 TKA Tiongkok di Tengah Pelarangan WNA ke Indonesia

Rabu, 27 Januari 2021 – 15:35 WIB
Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin. Foto: Humas DPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin menyayangkan masuknya 153 tenaga kerja asing (TKA) asal Tiongkok ke Indonesia, di tengah pelarangan bagi warga negara asing (WNA) ke tanah air dalam rangka penanggulangan Covid-19, dan mencegah masuknya varian baru corona dari Inggris.

Pimpinan DPR bidang koordinasi politik, hukum, dan keamanan ini  menegaskan pemerintah harus menjelaskan alasan para TKA asal Tiongkok itu mendapatkan pengecualian dari aturan larangan WNA masuk ke Indonesia.

BACA JUGA: Kritik Tajam Irwan Fecho kepada Pemerintah soal Masuknya 153 WN Tiongkok

"Mengingat hal tersebut meresahkan di tengah upaya masyarakat dan pemerintah berjuang menekan pertumbuhan kasus positif Covid-19 baru melalui pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM)," kata Azis dalam keterangannya, Rabu (27/1).

Azis meminta pemerintah menjelaskan jenis-jenis sektor yang akan diisi oleh TKA asal Tiongkok tersebut di Indonesia.

BACA JUGA: Kasus Mbak MA Begituan di Halte Bus, Komnas Perempuan Beri Catatan untuk Polisi

Selain itu, dia meminta pemerintah menjelaskan urgensi kedatangan TKA asal Tiongkok, di tengah kondisi jutaan masyarakat Indonesia yang kehilangan ataupun kesulitan mencari pekerjaan baru akibat pandemi Covid-19.

"Banyak masyarakat yang menganggur, mengapa diutamakan TKA? Perusahaan yang bersangkutan harus lebih mengutamakan masyarakat Indonesia di saat pandemi seperti ini," kata wakil ketua umum Partai Golkar itu.

BACA JUGA: Panja Pengangkatan Guru Honorer dan Tendik Jadi PNS Terbentuk, Ini Target Komisi X

Karena itu Azis mendorong pemerintah berkomitmen dalam menerapkan seluruh kebijakan penanganan Covid-19, sehingga seluruh upaya yang dilakukan dapat efektif dan berhasil menuntaskan pandemi virus Corona di Indonesia.

"Pemerintah harus dapat memastikan seluruh TKA yang masuk sehat dan tidak membawa virus corona varian baru ke Indonesia," kata ketua umum Ikatan Alumni Universitas Trisakti, itu.

Seperti diketahui, sebanyak 153 WNA asal Tiongkok tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (23/1).

Pemerintah mengklaim ratusan warga negara Tiongkok yang masuk pada masa pelarangan sementara atau karantina dari masyarakat asing sudah sesuai dengan aturan.

Direktorat Jenderal Imigrasi Kemenkum dan HAM memastikan semua WN Tiongkok yang diizinkan masuk Indonesia sudah mengantongi dokumen yang diwajibkan Satgas Penanganan Covid-19.

"Pada Sabtu, 24 Januari 2021, telah mendarat pesawat China Southern Airlines dari Guangzhou dengan membawa 171 penumpang yang terdiri 153 WN RRT, dan 18 WNI," kata Kasubag Humas Ditjen Imigrasi Ahmad Nursaleh dalam keterangan yang diterima, Senin (25/1).(boy/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler