Ketua BPN Almisbat: Jokowi Pemimpin Bersih dan Merakyat

Senin, 15 Oktober 2018 – 18:59 WIB
Ketua BPN Almisbat Iwan Sulaiman Soelasno. Foto: Almisbat

jpnn.com, JAKARTA - Aliansi Masyarakat Sipil untuk Indonesia Hebat (Almisbat) turut memuji pidato Presiden Joko Widodo alias Jokowi dalam Pertemuan Tahunan IMF-Bank Dunia 2018 di Bali.

Ketua Bidang Kerja Sama Antarlembaga Badan Pengurus Nasional (BPN) Almisbat Iwan Sulaiman Soelasno menilai keputusan Jokowi menggunakan serial Games of Thrones sebagai bahan pidato sangat tepat.

BACA JUGA: Pak Jokowi Bicara soal Game of Thrones Lagi, Kali Ini di UKI

“Pidato Jokowi sangat spektakuler. Ini mengonfirmasi dan memperkuat Jokowi sungguh-sungguh pemimpin yang bersih, merakyat, dan kerja nyata sesuai tagline kampanye beliau", ujar Iwan, Senin (15/10).

Pihaknya juga memiliki beberapa catatan positif tentang Jokowi dalam pertemuan internasional itu.

BACA JUGA: Pesan dan Saran dari Buya Syafii untuk Kiai Maruf

Salah satunya adalah Jokowi sudah menegaskan kepada rakyat Indonesia bahwa dirinya sangat berkomitmen dalam pembangunan berkelanjutan.

Iwan mencontohkan pembangunan infrastruktur yang merupakan penopang ekonomi berkelanjutan.

BACA JUGA: Tutup Pameran Kuliner, Kiai Maruf Serukan Halal is My Life

Dia juga mengapresiasi program dana desa sebagai bagian dari Undang-Undang Desa. Menurut Iwan, hal itu merupakan bagian dari model pembangunan berkelanjutan ala Jokowi.

“Kami bangga dana desa dan produk unggulan kawasan perdesaan (prukades) menjadi topik pembahasan di forum IMF-Bank Dunia. Bahkan, mendapat apresiasi yang tinggi dari peraih Nobel Ekonomi Joseph Stiglitz,” kata Iwan.

Dia juga menilai Jokowi sudah berusaha maksimal menekan ketimpangan dan kesenjangan ekonomi.

Hal itu terlihat dari laporan indeks penurunan ketimpangan yang dirilis Oxfam dan Development Finance International.

Dalam laporan itu Indonesia mengungguli Singapura dalam hal mengatasai ketimpangan ekonomi.

“Karena itu, Almisbat optimistis pemerintahan Jokowi yang menargetkan hanya ada 42 daerah tertinggal pada 2019 dapat tercapai,” kata Iwan.

Dia menuturkan, kinerja nyata Jokowi tentang pembangunan berkelanjutan juga terlihat dari kebijakan yang difokuskan pada sumber daya manusia.

"Peringkat indeks pembangunan manusia Indonesia pada tahun depan akan jauh lebih baik,” ujar Iwan. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Butuh Masukan demi Indonesia, Kiai Maruf Temui Cak Nun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler