jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi angkat suara terkait pernyataan tokoh Tionghoa Lieus Sungkharisma yang menyebut Presiden Joko Widodo gagal sebagai pemimpin negara. Menurut Budi, masa pemerintahan Presiden Jokowi telah banyak membawa kesuksesan dan prestasi.
"Pemerintahan Jokowi sudah on the right track. Bahwa masih ada kekurangan di sana-sini, ya diperbaiki bersama," kata Budi kepada JPNN.com, Senin (28/5).
BACA JUGA: Presiden Jokowi Bela Hak Eks Koruptor Jadi Caleg
Dia juga membantah bahwa impor beras dan daging yang dilakukan rezim ini merugikan petani. Dia menilai, impor pada rezim Jokowi ini paling sedikit dan demi ketahanan pangan. "Soal impor bahan pangan kami menilai masih proporsional," tegas Budi.
BACA JUGA: Mantan Relawan Bongkar Dosa-Dosa Jokowi
BACA JUGA: Berkas Remaja yang Ancam Ingin Tembak Kepala Jokowi Dikebut
Menurut Budi, tidak ada satu pun sosok yang bisa menyamai Jokowi dalam hal kinerja. Dia menganggap, Jokowi membawa negara dalam posisi yang bagus di mata dunia. Dia pun menegaskan, Jokowi layak didapuk dua periode.
"Memang ada pemimpin yang serius dan setulus hati seperti Jokowi?" tanyanya.
BACA JUGA: Gaji BPIP Jadi Kontroversi, Nih Penjelasan Pak Jokowi
Terlepas dari itu, Budi menanyakan kredibilitas Lieus yang mengaku sebagai relawan Jokowi. Budi melihat Lieus tidak berkontribusi terhadap pemenangan Jokowi di Pilpres 2014. (tan/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gaji Pejabat BPIP Fantastis, API Menduga Ada Balas Jasa
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga