Kisah Hidup Hasto Wardoyo, Pernah Menggembala Ternak Kampung Sebelum jadi Dokter

Sabtu, 18 November 2023 – 09:40 WIB
Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Dr. (H.C) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K). Foto: dok BKKBN

jpnn.com, BANYUMAS - Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Dr. (H.C) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) memberi motivasi kerja kepada para pegawai dalam Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) BKKBN yang diselenggarakan di UPT Balai Diklat KKB Banyumas, Kamis (16/11) malam.

Dalam kegiatan tersebut Dokter Hasto menceritakan pengalamannya di masa kecil yang hampir selama belasan tahun dihabiskan dengan  menggembala kambing di desanya di Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Kalau pernah menderita itu menjadi bekal seorang pemimpin, dengan menghayati penderitaan atau kemiskinan ini menjadi penting karena melalui hal itulah kita bisa belajar,” ujar Hasto.

BACA JUGA: Menteri Siti Nurbaya Bertemu 20 Guru Besar dan Dekan Fakultas Kehutanan UGM, Nih Tujuannya

Selepas SMA dan masih menjalani peran sebagai penggembala, Hasto Wardoyo diterima kuliah di Fakultas Kedokteran di Universitas Gadjah Mada dengan segala keterbatasan ekonomi.

Setelah lulus kuliah Kepala BKKBN yang akrab disapa Dokter Hasto ini juga meniti awal karier sebagai dokter di pedalaman terpencil di Kalimantan Timur.

“Saya ditempatkan di daerah yang belum pernah ada Dokter yang kerasan tinggal di situ, paling lama yang bisa bertahan hanya dalam hitungan hari. Tidak ada listrik hanya ada lampu “teplok” (lampu minyak tanah), akses transportasi juga hanya bisa dengan perahu karena merupakan daerah sungai," ujar Dokter Hasto.

Karena sudah merasakan atau mengalami permasalahan dan kelemahan, menurutnya dengan berada dalam kondisi atau “ekosistem” seperti itu, akhirnya bisa menempa dan menjadi pembelajaran bagi kita.

“Tidak ada pengorbanan yang sia-sia dan jangan merasa jadi yang paling menderita. Kalau kita jalani dengan Ikhlas maka semuanya itu mendapatkan ganti yang tidak kita sangka dan duga.” ujar dia.

Terkait dengan Pelatihan Kepemimpinan Kepala BKKBN berharap dalam proses yang sudah dilalui dalam pelatihan, peserta tidak hanya sekedar mendapat pendidikan saja namun juga pelatihan.

BACA JUGA: Ari: Hasto Wardoyo Memenuhi Syarat Mumpuni Menggantikan Ganjar

"Ada perubahan, penambahan kemampuan atau metamorfosis, seperti yang terjadi pada seekor katak. Dari seekor berudu kecil yang hanya bisa berenang kemudian menjadi Katak yang tidak hanya berenang, tapi bisa berjalan bahkan melompat," ujar dr. Hasto.

Menurutnya dari pelatihan ini nantinya peserta memiliki peningkatan baik "softskill" maupun "hardskill" yakni akuisisi, kompetensi dan profisien.

BACA JUGA: Kepala BKKBN Usul Stunting Masuk Dalam Materi Debat Capres & Pilkada 

"Belajar itu dimulai dari akuisisi, yaitu membaca dulu. Kalau ingin belajar sesuatu, harus membaca. Belajar akan membuat seseorang menjadi kompeten. Sementara kompetensi harus diulang-ulang sehingga bisa menjadi profisien, yaitu melakukan sesuatu sesuatu dengan prosedur tetap dalam waktu yang cepat,” tuturnya.

Hadir dalam pengarahan Kepala BKKBN tersebut, Kepala Pusdiklat KKB, Dr. Drs. Lalu Makripuddin, M.Si; Direktur Perencanaan Pengendalian Penduduk, Dr. Munawar Asikin, S.Si,M.S.E; Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Tengah, Eka Sulistia Ediningsih, SH; Kepala UPT Balai Diklat KKB Banyumas, Umi Hidayati, SH, MM.

Memiliki Kompetensi

Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) tahun 2023 ini diikuti oleh 40 orang peserta yang berasal dari 28 unit kerja BKKBN pusat maupun perwakilan BKKBN Provinsi di seluruh Indonesia.

Mereka merupakan ASN terpilih di lingkungan BKKBN yang menduduki jabatan struktural dan juga berasal dari jabatan fungsional tertentu yang telah memenuhi syarat dan ketentuan.

Pelaksanaan Kegiatan PKP meliputi 6 tahapan yang dimulai pada 20 Juli berakhir 17 November tahun 2023 rencananya akan ditutup secara resmi oleh Sekretaris Utama BKKBN Drs. Tavip Agus Rayanto, M.Si.

Tahapan pelatihan kepemimpinan tersebut diantaranya: belajar mandiri, distance learning, membangun komitmen Bersama, pembelajaran klasikal, implementasi aksi perubahan dan seminar akhir aksi perubahan.

Penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan ini bertujuan untuk menghasilkan pemimpin yang memiliki Kompetensi Kepemimpinan Manajemen Kinerja sebagai upaya memenuhi standar kompetensi manajerial Pengawas, yang pelaksanaannya diatur dalam Keputusan Kepala Lembaga Administrasi negara (LAN) Negara Republik Indonesia Nomor: 2/K.1/PDP.07/2023 Tentang Pedoman Penyelenggaraan Pelatihan Struktural Kepemimpinan. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler