Klub-klub Keberatan dengan Aturan Kompetisi

Kamis, 04 Agustus 2011 – 07:17 WIB
JAKARTA - Inilah wajah klub-klub Indonesia yang belum bisa mandiriMereka langsung menyatakan keberatan dengan beberapa syarat yang akan diberlakukan PSSI

BACA JUGA: Klub Liga Indonesia Harus Depositkan Uang

Salah satunya ialah terkait permasalahan dana.

Sekretaris Umum (Sekum) Persikota, Syahril menyatakan, syarat deposit uang yang diberlakukan dianggap bakal membebani semua klub
Pasalnya menurutnya, mulai musim mendatang semua klub tak boleh lagi menyusu dana APBD

BACA JUGA: Pedrosa Fokus Pulihkan Cedera

"Duit dari mana? Itu tentu akan sangat memberatkan bagi kami dan hampir semua klub yang akan bertanding," tegas Syahril.

Selain masalah dana, keberadaan klub-klub Liga Primer Indonesia (LPI) juga menjadi pertimbangan tersendiri bagi Persikota
Mereka tak terima jika klub-klub LPI tersebut langsung berada di level teratas Liga Indonesia

BACA JUGA: Red Bull Yakin Webber Bertahan

"Kami jelas tidak terima jika LPI langsung masuk ke kompetisi top divisionKalau itu terjadi, kami akan membuat kompetisi yang baru," ancam Syahril.

Sikap lebih moderat ditunjukkan Persipura JayapuraAsisten Manajer Persipura, Anton Imbenai, mengaku siap menjalankan semua ketentuan yang dijalankan PSSITermasuk mengenai persyaratan untuk menjadi klub profesional.

"Kami akan menjalankan apa yang memang sudah menjadi ketentuan PSSISebab itu memang sudah menjadi persyaratan dari AFCKan kita yang harus menyesuaikan dengan peraturan AFC, bukan AFC yang menyesuaikan kita," terang Anton.

Namun, sikap Anton langsung berubah terkait klub-klub LPIDia menyatakan bahwa klub-klub LPI memang harus mengikuti prosedur, dengan menapaki kompetisi dari liga Divisi III.

"Selain persyaratan itu, ada etika juga tentang kualitas permainan klubSaya pribadi tak setuju jika klub LPI langsung berada di top division," terang lelaki berkaca mata itu pula(ru/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Miyaichi Terkendala Izin Kerja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler