Klub-klub LPI Kebut Persiapan

Sabtu, 06 November 2010 – 19:26 WIB
SURABAYA - Ancaman yang dilontarkan PSSI, tak membuat klub-klub kontestan Liga Primer Indonesia (LPI) gentarMereka terus melakukan persiapan untuk tampil dalam kompetisi yang akan dimulai Januari nanti

BACA JUGA: Zidane dan Materazzi Akhiri Konflik

Beragam langkah dilakukan
Yang pasti, tahapan yang sedang dilalui setiap tim berbeda.

Persebaya Surabaya, misalnya, sudah menyiapkan aspek administrasi dan infrastruktur

BACA JUGA: Mancini Ogah Angkat Kaki

Klub yang dilanda masalah dualisme kepemimpinan itu, juga terus mematangkan tim
Persebaya bahkan bisa dibilai paling mumpuni soal materi pemain

BACA JUGA: Inter Milan v Brescia: Sarana Hapus Trauma

Di sisi lain, beberapa klub lainnya baru mengumpulkan pemain seadanya.

Sebut saja Solo FCAlih-alih mengumpulkan pemain, tim yang baru dibentuk ini masih harus berkutat dengan masalah administrasi"Dalam minggu ini akan ada penempatan CEO-nya," terang Ruhban Ruzziyatno, pengurus Solo FC, kemarin (5/11).

Pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris Pengcab PSSI Surakarta itu, baru saja bertemu dengan Arifin Panigoro, penggagas LPI"Pak Arifin ingin kami ada aktivitas secepatnya," ujarnya.

Terkait hal teknis, Ruhban menyatakan saat ini pihaknya sudah menghimpun para pemain amatirMateri itu bakal ditambah dengan para pemain asingSoal pelatih, Solo FC berencana memakai tenaga asing"Para pemain asing dan pelatihnya akan datang sebelum 22 November, sesuai jadwal pra kompetisi mendatang," katanya.

Sementara itu, Bandung FC selangkah lebih majuKlub yang sebelumnya disebut Maung Bandung Raya itu, sudah melakukan banyak langkah persiapanMereka sudah memiliki mes, sekretariat, pelatih, dan sejumlah pemain"Persiapan kami mencapai sekitar 70 persenRencananya, launching tim akan dilakukan pada 8 Desember nanti," tutur M Kusnaeni, salah satu pengurus Bandung FC.

Kusnaeni menyatakan bahwa pihaknya sudah mengikat Nandar Iskandar sebagai pelatihUntuk pemain, beberapa nama diklaim sudah mengikat komitmen dengan Bandung FCDi antaranya adalah Yaris Riyadi, Egi Nirwan, Asep Gunawan, Nuralim, dan Kurnia Sandy"Minggu depan, kami akan melakukan seleksi pemain lagiKami masih butuh sekitar 17 pemain lagi," tuturnya.

Di luar itu, Kusnaeni juga menyatakan bahwa pihaknya sudah menyiapkan infrastruktur pendukung untuk tim baru tersebutDi antaranya adalah keberadan mes dan lapangan untuk latihan rutin(uan/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gaji Pemain Arema Akhirnya Cair


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler