KM Mutiara Sentosa 1 Terbakar di Masalembo, Ratusan Penumpangnya..

Jumat, 19 Mei 2017 – 23:46 WIB
Ilustrasi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, MAJENE - Kecelakaan transportasi laut terjadi di Perairan Masalembo, yang berada di garis lurus antara Pulau Bawean, Majene, serta Kepulauan Tengah. KM Mutiara Sentosa 1 terbakar pada Jumat (19/5) pukul 16.00 waktu setempat.

Humas Basarnas M Yusuf membenarkan insiden tersebut. Pihaknya kini tengah melakukan evakuasi. "Kecelakaan menimpa KM Mutiara Sentosa tujuan Surabaya-Balikpapan," kata dia saat dikonfirmasi.

BACA JUGA: Speedboat Terbakar, Seorang Pejabat Melompat ke Laut

Dari catatan keberangkatan, ada 44 anak buah kapal dan 134 penumpang di dalam KM Mutiara Sentosa. Belum diketahui berapa jumlah korban dalam insiden tersebut. "Kami masih lakukan pendataan," tandas dia. (mg4/jpnn)

BACA JUGA: Maaf, KNKT Belum Tahu Penyebab Zahro Ekspress Terbakar

BACA JUGA: Pelabuhan Kali Adem Terapkan Manifest Penumpang


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler