JAKARTA - Mendekati ajang pilkada, sejumlah partai politik (parpol) di Jakarta mulai serius melakukan penggalangan koalisi untuk mendukung pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub)Bahkan saat ini, sejumlah parpol berbasis Islam menyatakan sudah melakukan komunikasi politik secara intensif untuk menyamakan visi dan misinya
BACA JUGA: Anas Anggap Berkoalisi Sebelum Pileg Tak Realistis
Tujuannya untuk menguatkan koalisi partai Islam jelang pilkada.Ketua DPC PPP Jakarta Pusat Mujahid Samal membenarkan kalau penguatan koalisi partai Islam di Jakarta sudah berjalan
BACA JUGA: Sejumlah Aktivis Daftar Calon Anggota KPU
“Jadi ketika ada kesepakatan koalisi di tingkat DPW, secara otomatis di tingkat DPC harus mengawal koalisi tersebut,” ujar Samal.Samal pun tidak canggung untuk mengatakan, kalau PPP saat ini sedang serius menjajaki koalisi dengan PKS
BACA JUGA: DPR Desak Honorer Cepat Diangkat jadi PNS
Tapi mengedepankan kesamaan persepsi penilaian cagub-cawagub yang akan didukung“Ini yang saya katakan koalisi partai Islam menguat, karena dalam membuka pintu koalisi, penyatuan visi penilaian dukungan cagub lebih dikedepankan ketimbang memaksakan dukungan cagub ataupun cawagub,” jelasnya.
Di tempat terpisah, Ketua DPW PKS Jakarta Selamat Nurdin mengatakan, PKS Jakarta menargetkan pejajakan koalisi, dan bisa selesai akhir Januari“Kalau penjajakan koalisi bisa selesai Januari, awal Februari PKS beserta partai koalisi bisa langsung melakukan sosialisasi dukungan cagub,” jelas Nurdin.
Nurdin pun mengakui, kalau koalisi partai Islam di Jakarta jelang pilkada bakal kuatHal ini karena adanya upaya penyamaan persepsi untuk dukungan cagub - cawagub dalam membuka pintu koalisi“Koalisi yang diawali dengan menyatukan persepsi soal dukungan akan lebih mudah dilakukan, ketimbang harus mengedepankan figur cagub-cawagub yang harus didukung,” terangnya.
Bahkan bicara soal koalisi, saat ini PKS dengan beberapa partai Islam di Jakarta seperti dengan PPP, PDS, PAN bahkan PKB, tinggal menunggu finalisasi(pes)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Demokrat Minta Kader Partai Koalisi Tidak Memprovokasi
Redaktur : Tim Redaksi