Komisi IX DPR Kunker ke Sumbar

Selasa, 26 Oktober 2010 – 21:48 WIB
JAKARTA - Ketua Komisi IX DPR, Ribka Tjiptaning dari Fraksi PDI-P mengatakan, Rabu (27/10) komisi yang dia pimpin melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Sumatera Barat (Sumbar).  "Selama berada di Sumatera Barat, Tim akan melakukan pertemuan dengan Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno dan Muspida serta Dinas/Instansi terkait antara lain Dinas Kesehatan, Nakertrans, Badan POM, BKKBN, BP3TKI, Askes dan Jamsostek," kata Ribka di DPR, Senayan Jakarta, Selasa (26/5)   Usai melakukan pertemuan dengan gubernur dan Muspida, lanjutnya, Komisi IX yang mengirim 13 anggotanya juga meninjau dampak gempa di Kota Padang dan sejumlah kabupaten dan kota di Sumbar

BACA JUGA: MK Segera Putus Pilkada Lamteng

  Hari kedua di Sumbar, Tim akan meninjau Rumah Sakit (RS) M Jamil, dilanjutkan dengan peninjauan Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Padang dan melihat langsung tentang ketenagakerjaan dan jaminan bagi buruh di PT Semen Padang
  Pada hari ketiga, kata Ribka, Komisi IX juga dijadualkan akan meninjau korban gempa di Dharmasraya dan melakukan pertemuan dengan Walikota Bukittinggi serta meninjau RS Stroke Nasional (RSSN) Bukittinggi.   Agenda terakhir, Komisi IX melakukan pertemuan dengan Bupati Pesisir Selatan dan warga Kota Terpadu Mandiri (KTM) di Lunang Silaut, Pesisir Selatan, imbuhnya.   Bersama Ribka, kunker yang berlangsung selama 5 hari itu juga diikuti Irgan Chairul Mahfiz (F-PPP), Zulmiar Yanri (F-PD), Muhammad Nasir (F-PD), A

BACA JUGA: Tsunami Datang, Ratusan Warga Mentawai Hilang

Dinajani H Mahdi (F-PD), Dhiana Anwar (F-PD), Subagyo Partodiharjo (F-PD), Endang Agustini Syarwan Hamid (F-PG), Rudianto Tjen (F-PDI Perjuangan), Imam Suroso (F-PDI Perjuangan), Arif Minardi (F-PKS), Riski Sadig (F-PAN), Chusnunia (F-PKB) dan Putih Sari (F-Gerindra)
(fas/jpnn)

BACA JUGA: Kejagung Cekal Gubernur Kalsel

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Siap Ganti Ternak Mati


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler