BACA JUGA: Ditjen Mutu Pendidik Dilebur, DPR Panggil Presiden
Padahal, perhatian pemerintah terhadap perguruan tinggi umum lainnya jauh lebih besar."Kami sudah mendengarkan penjelasan beberapa rektor sejumlah PTAI
BACA JUGA: Genjot Mutu Guru, Galakkan Kuliah Jarak Jauh
Begitu juga dengan usulan Komisi VII, maka kami menyiapkan langkah membentuk Panja PTAI," kata ketua Komisi VII, Abdul Kadir Karding.Dikatakan Kadir, Panja ini nantinya akan bekerja untuk mencari solusi dari berbagai persoalan yang dihadapi sejumlah PTAI, seperti UIN, IAIN, dan STAIN
"Kami berharap PTAI ini harus diperlakukan sama seperti perguruan tiggi lainnya, karena tujuan lembaga pendidikan itu sama-sama mencerdaskan kehidupan bangsa," ucapnya.
Rencana pembentukan Panja itu disambut baik sejumlah Rektor PTAI
BACA JUGA: Guru SMK Masih Langka
Rektor UIN Jakarta, Komaruddin Hidayat mengatakan bahwa sampai saat ini perhatian pemerintah terhadap perkembangan dan kemajuan PTAI sangat kurangHal itu sangat berbeda jauh dibandingkan dengan perguruan tinggi umum yang bernaung di bawah Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas)."Kita mendukung sepenuhnya kalau Komisi VIII akan membentuk Panja PTAIKami berharap ada perubahan yang berarti bagi perguruan tinggi yang berada di bawah Kementerian Agama," ujarnya.
Hal yang sama disampaikan Rektor UIN Riau, Muhammad Nazir KarimMenurutnya, pemerintah perlu memberikan peningkatan anggaran, peningkatan kualitas dosen serta peningkatan anggaran untuk sarana dan prasarana seperti perguruan tinggi lainnya
"Selama ini masalah itulah yang kurang diperhatikan pemerintahBaik untuk pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas dosen serta mendorong motivasi mahasiswaPembentukan Panja PTAI diharapkan bisa mendorong agar lembaga pendidikan Islam ini tidak lagi dipandang sebelah mata," pungkasnya(yud/wdi/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dana Pendikan Habis untuk Bayar Guru
Redaktur : Tim Redaksi