Komjak Yakin Jaksa Tak Akan Terpengaruh Manuver Ferdy Sambo Cs

Kamis, 06 Oktober 2022 – 21:53 WIB
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Kejaksaaan Barita Simanjuntak mengatakan mekanisme dakwaan kepada terdakwa Ferdy Sambo dan lainnya sudah dipersiapkan. Sebab, jaksa sudah terlatih dan profesional.

“Nanti jaksa akan membuktikan dakwaannya dan meyakinkan dengan baik,” kata Barita Simanjuntak.

BACA JUGA: Kamaruddin Simanjuntak Menilai Permintaan Maaf Ferdy Sambo Belum Tulus

Tim jaksa, dikatakan dia, akan bekerja secara profesional pada penanganan kasus kematian Brigadir J sampai pada pembuktian nanti.

Lebih jauh ia mengungkapkan, terkait manuver terdakwa untuk menghindar dari jerat hukum, itu adalah hak hukum terdakwa.

BACA JUGA: Febri Diansyah: Ferdy Sambo Memasrahkan Nasibnya pada Majelis Hakim

Menurut dia, itu adalah hal yang biasa. “Jaksa sudah cukup terlatih untuk mempertahankan dan membuktikan dakwaannya,” katanya.

“Jaksa tak akan terpengaruh dari manuver-manuver terdakwa, karena itu sudah bisa,” imbuhnya.

BACA JUGA: Ferdy Sambo Ungkap Alasan Mendalangi Pembunuhan Yosua, Cinta

Ia menambahkan, keamanan jaksa akan dijamin dari proses pelimpahan berkas hingga persidangan nanti. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler