Komunikasi Demokrat-PDIP Masih Senjang

Max: PD Sudah Final di Luar Pemerintahan

Selasa, 26 Agustus 2014 – 12:45 WIB
Max Sopacua.

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat (PD), Max Sopacua menegaskan jika partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sudah final akan berada di luar pemernitahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mendatang.

Hal ini ditegaskan Max menanggapi santernya isu bahwa Demokrat menjadi salah satu partai yang akan segera merapat ke kubu Jokowi-JK. "Yang menyebut (Demokrat ke Jokowi) siapa? Yang nyebut sebut saja, gak ada itu, kita sudah final di luar pemerintahan," kata Max di Gedung DPR RI Jakarta, Selasa (26/8).

BACA JUGA: Penuhi Panggilan Bareskrim, Kompolnas Siap Jelaskan Maksud ATM Polisi

Ditegaskan Max, komunikasi antar kader partai tidak bisa diterjemahkan sebagai kerjasama politik. Apalagi komunikasi politiik antara Demokrat dengan PDIP hingga kini masih terdapat kesenjangan.

"Di Demokrat Pak SBY, di sana Ibu Mega. Kemarin (HUT RI) 17 Agustus pidato terakhir, Mega juga tidak datang, artinya ini kan ada kesenjangan komunikasi," jelasnya.

BACA JUGA: Demokrat: Belum Perlu Naikkan Harga BBM Sekarang

Karena itu, Max mempertanyakan kapasitas pihak-pihak yang menyebut Demokrat merapat ke Jokowi-JK. Kalau pun Jokowi mau bertemu SBY di Bali, itu tidak lain untuk membahas masalah transisi.

"Mungkin ada usaha Pak JK dan Jokowi ke Bali bertemu dengan SBY, persoalannya itu dasarnya untuk membicarakan masalah transisi karena SBY menyatakan siap membantu konsultasi dengan presiden terpilih. Itu janji SBY," tegas Max. (fat/jpnn)

BACA JUGA: KPK Periksa 2 Pengacara Terkait Kasus Muhtar Ependy

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Periksa Anggota DPR terkait Kasus Suryadhama Ali


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler