Kongres AS Pertanyakan Ahmadiyah ke Presiden

Rabu, 23 Februari 2011 – 18:05 WIB

JAKARTA - Amerika Serikat (AS) mengapresiasi langkah Pemerintah Indonesia menangani masalah aliran AhmadiyahMenurut Staff Khusus Presiden bidang hubungan internasional, Teuku Faizasyah, sikap ini disampaikan delegasi Kongres AS saat bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Negara

BACA JUGA: KRHN Cemaskan Kekerasan di Pengadilan



"Mereka (kongres AS) juga mengakui bahwa kelompok Ahmadiyah di banyak negara lain  mengalami banyak friksi
Seperti di India, Pakistan, disebutkan selalu tidak harmonis

BACA JUGA: Kekerasan di Pengadilan Terus Meningkat

Mereka memberikan apresiasi atas langkah-langkah yang dilakukan pemerintah terhadap Ahmadiyah," kata Teuku di Jakarta, Rabu (23/2)


Dalam pertemuan tersebut, anggota kongres kata Teuku juga mempertanyakan soal Ahmadiyah pada Presiden SBY

BACA JUGA: LIPI : Susu Formula Tak Mungkin Steril

Mereka mempertanyakan kejelasan informasi mengenai kelompok aliran agama yang menimbulkan insiden beberapa waktu lalu.

"Mereka mengikuti pemberitaan apa yang terjadi dengan insiden terkait kelompok AhmadiyahBapak Presiden menjelaskan apa yang dilakukan pemerintah sejauh ini adalah mencari satu solusi yang win-win solution melalui SKB 3 Menteri tahun 2008," katanya

Presiden SBY menjelaskan, dengan adanya SKB 3 Menteri, pemerintah memberikan semacam kesempatan untuk melakukan aktivitas bagi pemeluk Ahmadiyah dalam kondisi-kondisi tertentu yang disepakati komunitas beragamaSoal ketidakharmonisan yang terjadi antara Ahmadiyah dengan Islam, diakui oleh anggota Kongres AS, tidak hanya terjadi di Indonesia.

"Mereka juga mengakui bahwa kelompok Ahmadiyah di banyak negara lain  mengalami banyak friksiSeperti di India, Pakistan, disebutkan selalu tidak harmonisMereka memberikan apresiasi atas langkah-langkah yang dilakukan pemerintah terhadap Ahmadiyah," katanya

Dalam kesempatan tersebut, SBY juga menegaskan kembali bahwa segala tindakan melawan hukum terkait Ahmadiyah, akan tetap ditegakkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku."Presiden menegaskan, siapapun yang melakukan tindakan kekerasan, akan melalui suatu proses hukum yang sangat tegas dan hukum akan tetap ditegakkan," katanya(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ratusan Massa Revolusi PSSI Demo ke KPK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler