Korban Pembunuhan Dibiarkan Bersimbah Darah di Pinggir Jalan

Rabu, 04 April 2018 – 10:07 WIB
PEMBUNUHAN: Petugas kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara di Jalan Budi Utomo Kecamatan Pontianak Utara, Selasa (3/4). FOTO: Polsek Pontianak Utara for Rakyat Kalbar/JPNN

jpnn.com, PONTIANAK - Rizal alias Tikut (40) ditemukan tidak bernyawa dalam kondisi bersimbah darah di pinggir Jalan Budi Utomo, Pontianak Utara, Kalimantan Barat, Selasa (3/4). Dia diduga menjadi korban pembunuhan.

Warga sekitar juga menemukan dua samurai dan satu korek api gas berbentuk pistol.

BACA JUGA: Melawan, Pembunuh Sopir Go-Car Palembang Ditembak Mati

Personel Polsek Pontianak Utara yang menerima informasi penemuan mayat langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) dengan dibantu petugas dari Polresta Pontianak.

"Kami mendapatkan laporan dari warga menemukan mayat tergeletak di tepi jalan dan sudah berlumuran darah," kata Kapolsek Pontianak Utara Kompol M. Ridho Hidayat, Selasa (3/4).

BACA JUGA: Daripada Kamu Timpas Mama, Lebih Baik Kamu yang Aku Matiin

Petugas juga mengumpulkan beberapa barang bukti seperti satu pisau kecil berbalut kain kuning, selembar kuitansi, tiga dompet, dan handphone.

Petugas juga menyita jaket, baju, topi dan pasang sepatu milik korban.

BACA JUGA: Tangan Mustafa Putus Ditebas Adik Ipar dengan Parang

Ridho menjelaskan, korban beralamat di Jalan Parit Pangeran, Siantan Hulu, Pontianak Utara.

Korban dikenal sebagai penjaga malam dan tidak memiliki pekerjaan tetap.

Petugas lantas membawa jasad Tikut ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soedarso.

“Masih diduga pembunuhan. Namun, akan kami lakukan penyelidikan lebih mendalam lagi," ujar Ridho. (And)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pisau Dapur Jadi Saksi Bisu Kekejaman Janni pada Komaidi


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler