Korpri Harus Serius Perjuangkan Nasib PNS

Kamis, 12 November 2009 – 14:35 WIB

JAKARTA - Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) diminta untuk bisa benar-benar menjadi organisasi yang bermanfaat bagi anggotanyaKorpri diminta serius membela kepentingan anggota-anggotanya yang sedang bermasalah.

"Korpri harus aktif, jangan pasif bila melihat ada kesusahan atau kesulitan yang dihadapi PNS sebagai anggota

BACA JUGA: Bibit: Sistem KPK Harus Diperbaiki

Misalnya, Korpri bisa membantu PNS yang menghadapi masalah dalam hukum," kata Sekjen Depdagri Diah Anggraeni, usai membuka dan memberikan sambutan dalam Pertemuan Sekretaris Korpri Provinsi Seluruh Indonesia di Jakarta, Kamis (12/11).

Diah yang didampingi Sekretariat Korpri Unit Nasional Depdagri, Hartadi, mengatakan, Korpri wajib membantu PNS yang menghadapi persoalan hukum
Diah mencontohkan, Korpri perlu membantu menyediakan penasihat hukum kika ada anggotanya Korpri yang menghadapi persoalan hukum

BACA JUGA: Sibuk Rapat, Cueki KPK

"Tetapi bukannya Korpri membela PNS yang bersalah
Korpri membela anggotanya tentu sesuai dengan koridor hukum yang berlaku," tuturnya.

Di samping itu, lanjut Diah, Korpri juga harus bisa membantu memperjuangkan kesejahteraan PNS sebagai anggota Korpri

BACA JUGA: Nasrudin Curhat ke Mertuanya

"Korpri bisa memperjuangkan kenaikan gaji PNS," tuturnya.

Menyinggung soal politik, Diah menegaskan bahwa Korpri bukanlah organisasi politikKarenanya Korpri dan anggota-anggotanya harus bisa bersikap netral"Tdak boleh memihak kepada salah satu partai politikKorpri bukan organ dari partai politikPNS adalah abdi negara dan tidak memihak dalam pemilu," ujarnya.

Sementara saat memberikan sambutan dalam pertemuan Korpri yang mengangkat tema 'Sumbang Saran Kapasitas Kelembagaan Sekretaris Korpri, Diah menyarankan agar Korpri aktif melakukan kegiatan-kegiatan yang terprogramSelama ini, kata Diah, Korpri yang ada di instansi atau lembaga pemerintah cenderung pasif.

"Saya berharap setelah munas Korpri mendatang, Korpri di setiap instansi aktif melakukan kegiatan-kegiatan yang terprogramSaya juga berharap, pimpinan lembaga atau instansi untuk mendukung atau mem-back u kegiatan-kegiatan Korpri," tandasnya.(ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BM PAN Merasa tak Tertarik


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler