BINJAI - Ratusan warga Jalan KL Yos Sudarso, Lingkungan II, Kelurahan Jati Utomo, Kecamatan Binjai Utara, Sumatera Utara, Sabtu (2/4) kemarin mendadak hebohPasalnya, kotak gabus berwarna putih yang diduga bom terjatuh di halaman depan rumah warga sekitar pukul 09.00 WIB.
Ramadan (22), orang yang pertama kali melihat kotak gabus tersebut, menuturkan bahwa kotak itu awalnya terbang bersama sebuah balon berwarna kuning yang dituliskan sebuah angka yakni angka 12.
"Waktu itu saya lagi duduk di depan rumah, tau-tau saya melihat ada balon terbang
BACA JUGA: Kilang Pertamina Cilacap Terbakar
Namun, semakin lama diperhatikan, balon itu semakin turun dan balonnya tersangkut di kabel listrik, sementara benda yang dibawa oleh balon itu langsung terjatuh tepat di depan rumah sayaBegitu Ramadan mendekati benda itu, ia langsung terkejut setelah melihat kotak gabus yang dibawa oleh balon terbang itu
BACA JUGA: Santai Bersama Penyandang Autis
Pasalnya, kotak gabus itu ternyata memiliki antena"Saya langsung kaget setelah melihat kotak itu
BACA JUGA: Daerah Tertinggal Berpeluang Diguyur Rp 100 M
Sebab, saya piker itu bomSoalnya, begitu saya lihat, kotak itu memiliki antena," ungkapnya.Akhirnya Ramadan memberitahukan kepada sejumlah warga yang berada di belakang rumahnyaDengan nafas terengah-engah, Ramadan berteriak untuk memanggil para tetangga
Setelah sejumlah warga mendapat kabar dari Ramadan, akhirnya ratusan warga berduyun-duyun menuju lokasi yang dimaksud Ramadan, untuk melihat secara langsung kotak gabus yang mencurigakan tersebutBahkan, warga yang berdatangan bukan hanya dari tempat tinggal Ramadan saja, tetapi dari berbagai lingkunga lainnya turut berdatangan.
Hebohnya warga dengan kotak gabus tersebut terdengar aparat kepolisianUntuk itu, petugas Polsek Binjai Utara, turun ke lapangan guna melihat atau memastikan kotak gabus ituSetelah melihat ramainya kerumunan warga, akhirnya petugas Polsek Binjai Barat menghubungi petugas lainnya dari Polres Binjai.
Berselang beberapa menit, Kapolres Binjai, AKBP Dra Rina Sari Ginting, beserta personilnya, turun ke lokasi tempat penemuan kotak gabus mencurgakan tersebutSetibanya di lokasi, Kapolres langsung memerintahkan anggotanya untuk memasang police line guna mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan.
Rina yang awalnya ingin menyuruh anggotanya untuk melihat kotak itu, langsung menarik perintah"Sudahlah, tim Brimob sudah mau tiba, biar mereka saja nanti yang melihatnya," ujar Rina.
Tak lama kemudian, tim Detasmen A Brimob Binjai, serta sejumlah tim Gegana Brimobdasu tiba di lokasiAkhirnya kotak tersebut berhasil dimasukan ke karung beras, dan selajutnya dibawa ke mobil Gegana yang sudah disiagakan.
Setelah diselidiki, kotak gabus yang ditemukan tersebut diduga alat untuk sensor udaraSebab, kotak seperti ini sudah pernah ditemukan di Kota Medan "Ternyata warga Binjai juga sudah penah mendapat kotak yang serupaSetelah diperlihatkan kepada kita, kotak yang ditemukannya alat-alat elektronik yang digunakan untuksensor udaraMeskipun begitu, setiap warga harus tetap waspada jika menemukan barang yang menecurigakan, dan segera laporkan ke petugas," ujar Rina.(dan)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Banjir Rendam 12 Kampung di Paniai
Redaktur : Tim Redaksi