KPK Menggeledah Kantor DPRD dan Dinas PU Bengkalis

Selasa, 20 Maret 2018 – 05:53 WIB
KPK. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah sejumlah lokasi di Bengkalis, Provinsi Riau, Senin (19/3) sore. Juru Bicara KPK Febri Diansyah membenarkan informasi terkait penggeledahan tersebut.

“Penggeledahan dalam penanganan kasus tindak pidana korupsi proyek peningkatan Jalan Batu Panjang-Pangkalan Nyiri di Kabupaten Bengkalis,” kata Febri dalam pesannya.

BACA JUGA: Penyidik KPK Sasar Kantor DPRD dan Dinas PU Bengkalis

Menurutnya, ada dua lokasi yang digeledah yakni kantor DPRD Bengkalis dan kantor Dinas Pekerjaan Umum Bengkalis.

Menurut Febri, korupsi itu berkaitan dengan anggaran tahun 2013 hingga 2015.

BACA JUGA: Menyedihkan, Anggaran Pendidikan Paling Sering Dikorupsi

“Penggeledahan dari pukul 15.00 sore hingga kini masih berlangsung,” sambung dia kemarin.

Dalam penggeledahan itu, ada sejumlah dokumen pembangunan jalan yang disita.(mg1/jpnn)

BACA JUGA: KPK: Istri Harus Curiga Jika Suami Pulang Bawa Duit Banyak

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Didesak Mendalami Penyalahgunaan Izin Impor Bibit Bawang


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler