KPK Sedang Bidik Kasus Bansos DKI? Begini Kata Ali Fikri

Jumat, 17 Februari 2023 – 01:04 WIB
Juru Bicara KPK Ali Fikri. Foto: Fathan

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri belum bisa membocorkan apakah pihaknya sedang menyelidiki kasus Bansos DKI atau tidak.

Saat dikonfirmasi, Ali tidak bisa menyebutkan apakah akhir-akhir ini KPK sudah melakukan penggeledahan terkait kasus Bansos di DKI Jakarta.

BACA JUGA: Usut Kasus Korupsi Dana Hibah, KPK Cecar Ketua Fraksi Demokrat DPRD Jatim

"Jadi, kami juga mengikuti informasi itu. Tentu, yang bisa kemudian kami sampaikan kepada masyarakat sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas kerja-kerja KPK adalah pada proses penyidikan dan juga penuntutan," kata dia saat dikonfirmasi, Kamis (16/2).

Fikri juga menyatakan KPK tidak bisa memberikan informasi mengenai kasus itu kepada masyarakat.

BACA JUGA: Tak Puas Mardani Maming Dipenjara 10 Tahun, KPK Ajukan Banding

Dia mensinyalir kasus dalam tahap penyelidikan tidak bisa dibocorkan kepada publik.

"Informasi yang bagian dari strategi penyidikan dan penuntutan tentu tidak bisa kami sampaikan karena ada pengecualian dari informasi, sehingga harapannya tentu tidak mengganggu pada proses penyidikan dan penuntutan tersebut. Itu saja yang bisa saya sampaikan, saya kira teman-teman sudah bisa menyimpulkan apa yang kemudian kami sampaikan," kata dia. (tan/jpnn)

BACA JUGA: Dewas KPK Akhirnya Turun Tangan, Kasus Formula E Harus Segera Diputuskan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dewas Kumpulkan Pimpinan KPK, Ada yang Melanggar Prinsip Kolektif Kolegial?


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler