Kristina : Sementara, Amin Masih Suami Saya

Jumat, 28 November 2008 – 13:57 WIB
JAKARTA - Lucu-lucuan terus menyegarkan sidang kasus dugaan suap mantan anggota Komisi IV DPR-RI Al Amin Nur NasutionKristina mengatakan, Al Amin untuk sementara masih suaminya

BACA JUGA: Kristina Lihat Al Amin Terima Travel Cek

Tapi dia bersedia dijadikan saksi walau sempat ada keinginan menolak.

”Sementara ini dia masih suami saya pak hakim,” celetuk pelantun 'Jatuh Bangun' itu membuat hakim dan pengunjung sidang terbahak.

Hanya saja, perempuan kelahiran Jakarta, 8 Mei 1976 itu mau disumpah atas kesaksiannya
”Saya nikah dengan dia, 4 Januari 2007

BACA JUGA: Agung Minta BPOM Teruskan Sweeping

Sekarang saya tahu dari media kalau suami saya diperiksa terkait kasus Bintan (Kepri), belakangan Tanjung Api Api (Sumsel),” terang Kristina.

Kristina mengaku pernah menerima 3 lembar mandiri travel cek (MTC) dari Al Amin masing-masing senilai Rp25 juta
Travel cek yang dicairkan adiknya Silvia Wilhalyani itu dicairkan dalam tiga tahap di Bank Mandiri Kelapa Gading Jakarta Utara

BACA JUGA: Bersaksi, Kristina Ogah Lihat Al Amin

Pemberian MTC kepada Kristina juga terjadi tiga tahap.

”Katanya ini untuk biaya menikahTapi saya ga tahu kalau akhirnya travel cek itu disita KPK,” ujar wanita yang sudah enam bulan serumah dengan Al Amin tinggal di Kompleks DPR-RI di Kalibata, Jakarta Selatan itu.

Majelis hakim yang diketuai Edwar Patinasarani bertanya tentang teman-teman Amin ke rumahnya”Ya, teman-teman organisasi dari PPP dan dari Jambi sering datang ke rumahTapi dia ga pernah cerita, saya biasanya usai menyuguhkan minum, langsung ke kamar lagiDia juga ga cerita dan ga berterus terang, ga ada keterbukaan pak hakim,” ratap Kristina menyulut gelak tawa.

”Mudah-mudahan jangan ada dusta diantara kita,” sahut hakim EdwarLagi-lagi suasana menjadi semarak.

”Ho.o, iya,” sambar Kristina tanpa tedeng aleng.

Hakim juga tanya Kristina apakah kenal dengan Bambang Dwi Hartono, rekan Al Amin”Iya, dia teman suami sayaDia pernah berkunjung ke rumah di Kalibata,” beber Kristina.

Apakah ada tamu dari Bintan atau dari Palembang ke rumah di Kalibata?,” tanya hakimKristina langsung menyambar dengan kata 'tidak.”(gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kristina Penuhi Panggilan Pengadilan Tipikor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler