JAKARTA -- Sejumlah ancaman kecurangan membayangi Pemilukada DKI Jakarta 2012Salah satunya, ancaman kecurangan terkait tingginya pemilik Kartu Tanda Penduduk (KTP) ganda di ibu kota
BACA JUGA: DPR Perketat Monitoring Proyek e-KTP
Bagaimana tidak’’Masalah KTP ganda harus segera diselesaikan, kalau tidak ditakutkan dimanfaatkan pihak-pihak tertentu saat Pemilukada 2012 mendatang,’’ kata Djan Faridz, anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, saat rapat bersama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) serta Dinas Sosial di Jakarta Pusat, kemarin (2/8).
Dijelaskan Djan, data 250 ribu jumlah pemilik KTP ganda tersebut hanya data yang tercatat
BACA JUGA: Golkar Simpan Capres Potensial
Padahal, menurut estimasi yang ada jumlahnya bisa jauh lebih besarBACA JUGA: Buyung Desak Marzuki Minta Maaf
Karena, sebagian besar penduduk comuter tersebut memiliki KTP ganda’’Mereka memiliki KTP daerah asal, dan KTP JakartaKTP Jakarta dibuat untuk keperluan kemudahan mengurus berbagai hal, seperti pekerjaan dan surat-surat izin,’’ ujarnya.Lebih lanjut, Politisi yang juga Ketua PWNU DKI Jakarta tersebut mengungkapkan, tingginya jumlah KTP ganda ini bisa menjadikan Pemilukada 2012 terancamSebab, bisa saja KTP ganda tersebut digunakan oleh pihak-pihak tertentu untuk mencurangi kandidat lainya’’Untuk itu permasalahan KTP ganda ini musti secepatnya diselesaikan,’’ terangnya.
Djan juga mengkritik, kinerja Pemprov DKI Jakarta yang tak kunjung bisa menyelesaikan masalah KTP ganda iniPadahal, masalah KTP ganda telah terlihat di Pemilukada 2007’’Saat itu juga ditemukan KTP ganda,’’ tuturnya.
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta Purba Hutapea, mengakui masih banyaknya KTP ganda iniJumlahnya berdasar data 250 ribu orangUpaya mengatasi ini sudah dilakukan, melalui kegiatan sosialisasi dan imbauan’’KTP ganda masih tinggi di Jakarta,’’ ucapnya.
Diharapkan, setelah diterapkanya KTP Elektronik (e-KTP) jumlah KTP ganda semakin berkurangSehingga dalam Pemilukada 2012 mendatang, tidak akan ada kecurangan yang perlu ditakutkan terkait KTP ganda ini’’Dengan KTP elektronik jumlah KTP ganda diharapkan bisa dikurangi,’’ tandasnya(wok/pes)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BK DPR Harus Tiru Komisi Etik KPK
Redaktur : Tim Redaksi