PURWOKERTO-Daftar tunggu calon jemaah haji di Kabupaten Banyumas terus bertambahBahkan bagi calon jemaah haji yang baru mendaftar, mereka harus menunggu antrian hingga 2013 mendatang.
Seperti diungkapkan Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Departemen Agama Banyumas Purwanto Hendro Puspito, kuota haji sampai 2012 sudah terpenuhi
BACA JUGA: KPK Di-Deadline Dua Pekan
"Daftar tunggu sampai 2013, karena kuota sudah penuh 2012," katanya.Ia menyebutkan kuota haji pada 2010 untuk Kabupaten Banyumas sebanyak 1050, 2011 sebanyak 1086 dan tahun 2012 sebanyak 1060
Meski ada beberapa pendaftar yang sudah pernah berangkat ke tanah suci, Hendro mengatakan calon jemaah haji yang belum pernah menunaikan ibadah haji lah yang diprioritaskan
BACA JUGA: Didukung, Gelar Pahlawan Gus Dur
"Kalau ada yang gagal berangkat, baru mereka yang di urutan berikutnya dimajukan," terangnya.Untuk itu, ia mengimbau kepada mereka yang telah masuk kuota tetap agar segera melunasi Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH)
"Daftar tunggu haji ini menggunakan sistem komputerisasi Siskohad yang ada di kanwil Jaten yang diperebutkan 35 kabupaten/kota," terangnya
BACA JUGA: Empat Kali Dianiaya Kekasih
Lebih lanjut dijelaskan Hendro, para calon jemaah haji ini mayoritas masih didiminasi mereka yang berusia lanjut atau di atas 50 tahun"Sekitar 80 persen adalah usia lanjutSedangkan dari segi mata pencaharian mayoritas dari sektor pertanian dan perdagangan," terangnya(nun)BACA ARTIKEL LAINNYA... BKN Diminta Jangan Proses Kenaikan Pangkat PNS
Redaktur : Soetomo Samsu