jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku tidak menyetor uang sepeser pun kepada Partai Gerindra dalam Pilgub DKI 2017 lalu.
Anies menambahkan, dirinya tidak akan maju Pilgub DKI 2017 jika Gerindra meminta mahar.
BACA JUGA: Prabowo Harus Segera Tanggapi Omongan La Nyalla
“Tidak ada (mahar). Duit dari mana saya?" kata Anies di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (12/1).
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno juga menyatakan hal yang sama.
BACA JUGA: Gerindra Ungkap Kebenaran di Balik Tudingan La Nyalla
Namun, Sandiaga mengatakan, partai politik kadangkala harus harus mendapat jaminan dari kandidat yang diusung untuk memiliki uang.
Meski begitu, uang tersebut digunakan untuk kebutuhan logistik kampanye.
BACA JUGA: Anies Mendadak Batalkan Pelantikan Anggota TGUPP
Sandi sendiri menghabiskan sekitar Rp 100 miliar dalam Pilgub DKI 2017 lalu.
Isu tentang Gerindra meminta mahar kepada calon kepala daerah mengemuka setelah La Nyalla Mattalitti angkat bicara.
La Nyalla mengaku dimintai mahar sebesar Rp 170 miliar oleh Partai Gerindra agar bisa maju dalam Pilgub Jatim 2018. (tan/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Oknum Gerindra Berinisial F Peras La Nyalla, Ada 13 Bukti
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga