Laga Pindah ke Sore Hari, PSM Makassar Tak Jadi Tim Musafir

Kamis, 04 Oktober 2018 – 18:20 WIB
Stadion Andi Mattalatta yang merupakan kandang PSM Makassar. Foto: Fajar.co.id/JPNN

jpnn.com, MAKASSAR - Pembekuan sementara Liga 1 2018 pascainsiden tewasnya Haringga Sirila di area Gelora Bandung Lautan Api ternyata menguntungkan PSM.

Pasalnya, dalam penyusunan ulang jadwal pertandingan, PSM jadi bermain di sore hari bukan pada malam hari.

BACA JUGA: Hindari Degradasi, Sriwijaya FC Ditarget Produksi 18 Poin

Kabar ini langsung disambut baik pihak PSM, karena mereka bisa menggunakan Stadion Andi Mattalatta sebagai markas untuk laga home.

Sebelumnya, PT LIB menyatakan bahwa Stadion Andi Mattalatta tak layak menggelar laga pada malam hari karena pencahayaan di stadion tidak layak menggelar laga di malam hari.

BACA JUGA: Lawan Persebaya, Arema FC atau Borneo FC?

Meski demikian, COO PT LIB, Tigor Shalom Boboy mengaku pemindahan jadwal PSM dari malam ke sore bukan kebijakan LIB.

Melainkan permintaan dari tim produksi dan siaran televisi. Laga PSM kontra Arema, Persib, dan Persija adalah pertimbangannya.

BACA JUGA: APPI Resmi Cabut Penolakan Bermain di Liga 1 2018

Di mana, diakuinya, laga tersebut akan menyedot banyak perhatian. Karena itu pula laga tersebut akan disiarkan secara langsung. Dikarenakan pencahayaan yang belum maksimal di home base PSM, maka jadwal dipilih untuk laga sore.

Dengan pertimbangan itu, pihaknya menggeser waktu beberapa laga. "Ada pertandingan lain yang terpaksa kami geser ke malam hari. Jadi tukaran. Karena pencahayaan di sana juga jadi pertimbangan TV," katanya saat dihubungi melalui ponselnya, kemarin.

Ditambahkan Digital Media dan Asset Manager PT LIB, Rian Ihsan, pihaknya masih melakukan diskusi dengan pihak pemegang hak siar menyesuaikan perubahan jadwal ini.

"Jadwal live masih didiskusikan EMTEK. Setelah oke akan kami publish di website, saat ini masih proses sinkronisasi saja," paparnya.

Ketua Panpel PSM, Yahya Sirajuddin mengapresiasi langkah yang dilakukan PT LIB dan pemegang hak siar. Akan tetapi, pihaknya tetap dalam rencana semula. Yakni menyelesaikan pembenahan lampu sesuai target.

"Insyaallah pekan ini rangka sudah terpasang dan bisa selesai dalam dua pekan," imbuhnya. (jpg)

 11 Laga Sisa PSM

 

Kandang

14/10/18: vs Arema FC

24/10/18: vs Persib

04/11/18: vs Persipura

16/11/18: vs Persija

25/11/18: vs Bali United

09/12/18: vs PSMS

 

Tandang

07/10/18: vs Mitra Kukar

19/10/18: vs Borneo FC

29/10/18: vs Madura United

10/11/18: vs Persebaya

03/12/18: vs Bhayangkara FC

BACA ARTIKEL LAINNYA... Subangkit: Duel Melawan Bali United Harus dengan Kekompakan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler