jpnn.com, JAKARTA - Pengamat transportasi Alvin Lee menilai langkah yang diambil oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dengan memecat Direktur Teknik Lion Air Muhammad Asif sudah tepat.
Pasalnya alasaan Budi mencopot direktur teknik agar memudahkan proses penyelidikan.
BACA JUGA: Ini Wawancara dengan Bos Lion Air Rusdi Kirana
“Saya yakin tindakan itu diambil setelah Kemenhub maupun KNKT melakukan pemeriksaan untuk dokumen-dokumen melakukan wawancara terkait dengan diizinkannya pesawat itu untuk terbang,” kata Alvin.
Menurut Alvin, memebebastugaskan Muhammad Asif, selain memfasilitasi pemeriksaan juga dinilai telah cukup.
BACA JUGA: Berita Terbaru Terkait Pemeriksaan Mustofa Nahrawardaya
Terlebih Dirjen Perhubungan Udara telah mengeluarkan edaran terhadap maskapai yang mengoperasikan Boeing 737 Max 8 untuk kembali melakukan pemeriksaan kelayakan udara.
“Sebab, mau melangkah lebih jauh lagi belum ada dasar hukumnya landasanya blackbox baru separu diketemukan dan belum ketahuan apa ada yang tidak beres,” tutur Alvin.(chi/jpnn)
BACA JUGA: Soal Jatuhnya Pesawat Lion Air JT 610, Sandiaga Bilang Gini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Kata KNKT soal FDR Black Box Lion Air JT610
Redaktur & Reporter : Yessy