Lantik 18 Pejabat Tinggi Pratama PUPR, Menteri Basuki: Semoga Allah Bersama Kita

Selasa, 04 Januari 2022 – 18:02 WIB
Pelantikan 18 Pejabat Tinggi Pratama atau setara Pejabat Eselon II di lingkungan Kementerian PUPR, Selasa (4/1). Foto: Humas Kementerian PUPR.

jpnn.com, JAKARTA - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono melantik 18 pejabat tinggi pratama atau setara pejabat Eselon II di lingkungan Kementerian PUPR.

"Hari ini secara resmi saya melantik saudara sekalian dalam jabatan yang baru di lingkungan Kementerian PUPR,"kata Menteri Basuki di Auditorium Kementerian PUPR, Selasa (4/1).

BACA JUGA: Menteri Basuki Minta Kualitas Jembatan Gantung Baledu Terus Dicek

Dia berpesan kepada para pejabat yang baru dilantik agar menjalankan tugas dan amanah dengan sebaik-baiknya.

Menteri Basuki juga berharap kepada pejabat yang baru dilantiknya itu dapat melaksanakan tugasnya sesuai tanggung jawab yang diberikan.

BACA JUGA: Begini Strategi Menteri Basuki Cegah Banjir Sintang Tidak Terulang

"Semoga Allah SWT selalu bersama kita," harapnya.

Sesuai dengan Keputusan Menteri PUPR Nomor 01/KPTS/M/2022 tanggal 3 Januari 2022 terdapat 13 orang pejabat tinggi pratama (Eselon II.a) yang dilantik.

BACA JUGA: Anggota DPR Apresiasi Kesiapsiagaan Menteri Basuki dan Jajarannya Antisipasi La Nina

Selain itu, ada 5 orang pejabat tinggi pratama atau setara Eselon II.b yang dilantik. (mcr18/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler