Laura Zuniga Tak Terbukti Jadi Ratu Narkoba

Senin, 02 Februari 2009 – 08:02 WIB
MEXICO CITY - Berakhir sudah hari-hari ratu kecantikan Meksiko Laura Zuniga menjadi tertuduh pelaku kejahatanDia bisa bernapas lega karena gelarnya tak bertambah sebagai ratu narkoba.

Pihak berwenang membebaskan Zuniga dari tahanan rumah Jumat lalu (30/1)

BACA JUGA: Mesir Pasang Sensor di Perbatasan

''Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa Zuniga terlibat dalam aktivitas kriminal,'' ujar seorang pejabat Kejaksaan Agung seperti dikutip Associated Press.

Perempuan ayu 23 tahun itu ditangkap di Meksiko Barat pada 23 Desember lalu
Kala itu, dia berada di dalam sebuah kendaraan bersama dengan tujuh pria, salah seorang di antaranya diduga bandar narkoba

BACA JUGA: Pemilu di Iraq Berlangsung Damai, Obama Senang

Pihak berwenang menyita sejumlah senjata api (senpi), amunisi, dan uang tunai USD 45 ribu.

Gara-gara ditangkap polisi, Zuniga kehilangan mahkota yang dia menangi dari ajang Hispanoamerican Queen pada Oktober 2008
Meski demikian, sejumlah gelar lain masih disandang

BACA JUGA: Masuk ke Sarang Izzudin Al Qassam, Sayap Militer Hamas (3-Habis)

Di antaranya, ratu kecantikan Sinaloa -wilayah yang terkenal sebagai pusat perdagangan narkoba di Meksiko.

Gloria Promociones, organisasi yang menghelat Hispanoamerican Queen, Desember lalu mengatakan bahwa Zuniga terpaksa harus melepas mahkotanya sebagai konsekuensi dia gagal mematuhi aturan yang ditetapkan terkait dengan gelarnyaMereka juga mengatakan bahwa tiara Zuniga dialihkan ke sang runner-up, yaitu Vivian Noronha dari Brazil.

Saat dikonfirmasi, tidak ada pihak Gloria Promociones yang mengangkat teleponMeski salah satu mahkota kecantikannya melayang, Zuniga masih bisa berharap mengikuti kontes kecantikan duniaDia memegang tiket untuk mewakili Meksiko ke ajang Miss Internasional tahun ini berkat gelar juara ketiga yang disandangnya dalam ajang Miss Mexico(ape/ami)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 14.400 Kandidat Berebut 440 Kursi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler