jpnn.com, BOGOR - Perusahaan farmasi asal Korea Selatan, Daewoong kembali berpartisipasi dalam Job Fair yang diselenggarakan oleh Institut Pertanian Bogor (IPB) di Kampus IPB Dramaga, Bogor, Jawa Barat.
Kegiatan itu dilakukan guna mendukung pertumbuhan talenta muda dan industri farmasi di Indonesia.
BACA JUGA: Kunjungi Smart Factory Daewoong, Kemenkes Sebut Ratusan Talenta Muda RI Semangat Bekerja
Nantinya, perusahaan tersebut akan merekrut individu berbakat untuk bergabung di berbagai posisi strategis.
Kepala Departemen HR Daewoong, Minjung Rhee mengatakan pihaknya akan fokus melakukan pencarian dan pengembangan talenta unggul yang akan memimpin masa depan industri farmasi dan biofarmasi di Indonesia.
BACA JUGA: Gandeng ITB, Daewoong Meluncurkan Laboratorium DDS Research Institute
Menurut dia, perusahaannya berupaya menjadi tempat kerja terbaik bagi karyawan yang memiliki keinginan untuk tumbuh dan menjadi pelopor dalam memberikan kontribusi terbaik di bidangnya.
"Kami ingin mengembangkan kariernya untuk menjajaki berbagai peluang di perusahaan kami,” kata Minjung dalam siaran persnya, Rabu (21/11).
BACA JUGA: Daewoong Akan Hadirkan Obat Asam Lambung di Indonesia
Melalui empat afiliasinya di Indonesia, yaitu PT Selatox Bio Pharma, PT CGBio Neoregen Indonesia, PT Daewoong Pharmaceutical Company Indonesia, dan PT Daewoong Biologics Indonesia, perusahaan itu juga membukan 19 posisi beragam yang mencakup Quality Assurance (QA), Quality Control (QC), Produksi, Engineering, Medical Officer Research dan Human Resource (HR).
Sejak membuka cabangnya di Jakarta pada 2005, Daewoong telah memperluas kontribusinya melalui penelitian bersama, produksi lokal, dan tranfer teknologi.
Salah satu pencapaiannya Daewoong adalah serta menyediakan obat EPO dan EGF bersertifikasi Halal.
Pada 2024, Daewoong menyelesaikan pembangunan Daewoong Biologics Indonesia, fasilitas terapi sel punca berteknologi canggih.
Selain itu, Daewoong menandatangani nota kesepahaman (MOU) dengan IPB untuk mendirikan pusat penelitian primata yang dirancang untuk meningkatkan akurasi studi praklinis dan mengembangkan kemampuan dokter hewan agar semakin mumpuni.
Selain membangun fasilitas penelitian, Daewoong menugaskan para ahli berkualifikasi tinggi untuk membina para talenta Indonesia yang berbakat, dalam mendukung kemajuan pengembangan obat baru. (ddy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kunjungi Kantor Daewoong, BPOM Dorong Pengembangan Talenta Muda di Bidang Farmasi
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian