Lewis Hamilton Kuasai Hari Ketiga di Bahrain

Sabtu, 22 Februari 2014 – 00:20 WIB

jpnn.com - BAHRAIN - Uji coba balapan Formula 1 seri Bahrain benar-benar berlangsung ketat. Itu terlihat dari konfigurasi pembalap tercepat yang selalu berbeda sejak hari pertama. Setelah Force India dan McLaren bergantian tercepat di hari pertama dan kedua, kali ini giliran Mercedes yang moncer di hari ketiga.

Adalah Lewis Hamilton yang membuat Mercedes tersenyum lebar usai menjadi pembalap tercepat setelah membukukan waktu satu menit 34,263 detik. Pembalap asal Inggris itu melahap 67 lap dalam uji coba di Sirkuit Sakhir, Jumat (21/2).

BACA JUGA: Berhari-Hari Belajar Mengerem

Posisi kedua dihuni gacoan McLaren, Jenson Button yang membukukan waktu satu menit 34,976 detik. Posisi ketiga ditempati pembalap Williams, Felipe Massa yang menorehkan waktu satu menit 37,066 detik.

Sementara, posisi keempat diduduki jagoan Sauber, Esteban Gutierrez yang membukukan waktu satu menit 37,180 detik. Pembalap Force India, Sergio Perez menduduki posisi kelima dengan catatan waktu satu menit 37,367 detik.

BACA JUGA: Arema Bungkam Barito, Asisten Pelatih Sebut Karena Kartu Merah

Di sisi lain, Red Bull belum juga keluar dari masalah. Sang pembalap Daniel Ricciardo hanya bisa melahap 28 lap dengan catatan waktu terbaik satu menit 40,781 detik. Pembalap asal Australia itupun terjungkal di urutan kesembilan setelah tertinggal 6,5 detik dari Hamilton. (jos/jpnn)

Hasil Uji Coba F1 Bahrain Hari Ketiga:

BACA JUGA: Timnas U-19 Diimbangi Pra PON Jatim 1-1

  1. Lewis Hamilton (Mercedes)          1m34.263s
  2. Jenson Button (McLaren)             1m34.976s
  3. Felipe Massa (Williams)               1m37.066s
  4. Esteban Gutierrez (Sauber)          1m37.180s
  5. Sergio Perez (Force India)            1m37.367s
  6. Kimi Raikkonen (Ferrari)               1m37.476s
  7. Daniil Kvyat (Toro Rosso)              1m38.974s
  8. Pastor Maldonado (Lotus)             1m39.642s
  9. Daniel Ricciardo (Red Bull)           1m40.781s
  10. Marcus Ericsson (Caterham)        1m42.130s

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arema Cronus Kalahkan 10 Pemain Barito


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler